Selesaikan Polemik Desa Renah Semanek, Kadis PMD Bakal Bersikap

Hendri Donal, Kadis PMD Bengkulu Tengah--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Pertikaian yang terjadi di Desa Renah Semanek saat berlangsungnya rapat tentang Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) hingga berujung ke polisi, mendapat respon dari Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), Drs. Hendri Donal, SH, MH.

Dalam waktu dekat, Hendri Donal akan memanggil pemerintah desa dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) yang terlibat dalam pertikaian. 

Ia menyampaikan, sebaiknya jika ada polemik bisa diselesaikan secara musyawarah dan damai. Karena BPD merupakan bagian dari Pemerintah Desa. Apabila sudah tidak sejalan, maka berimbas ke masyarakat. Program-program desa yang sudah direncanakan tidak akan berjalan dengan baik. 

"Kami dari Dinas PMD siap memfasilitasi apabila ingin berdamai. Sebaiknya mencabut laporan saja jikalau bisa. Supaya desa tetap kondusif dan baik. Pada tanggal 22 Juli nanti Insya Allah akan kami panggil kedua belah pihak, yakni Kepala Desa Renah Semanek dan Ketua BPD Renah Semanek," pungkas Hendri.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/5647/pery-haryadi-resmi-komandoi-koni-bengkulu-tengah-pj-bupati-beri-pesan-ini

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/5646/pengumuman-operasi-patuh-nala-satlantas-polres-bengkulu-tengah-dimulai-sejak-15-juli-ini-sasarannya

Sekadar mengulas, laporan resmi ke Polres Bengkulu Tengah telah dilayangkan oleh Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Renah Semanek, Bambang Darmono. Laporan ini terkait adanya dugaan percobaan pengeroyokan terhadap dirinya saat berlangsungnya rapat tentang BUMDes pada Senin 8 Juli 2024 lalu. 

Setelah sempat terjadi ribut mulut, Bambang nyaris menjadi korban dugaan pengeroyokan. Namun Bambang berhasil meloloskan diri dari tempat rapat yang berubah jadi ajang dugaan percobaan pengeroyokan dan pulang ke rumah. 

Sementara Bambang berhasil menyelamatkan diri, Pasral Lozi, adik iparnya terkena lemparan piring yang semula diarahkan ke Bambang.(cw1)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan