Tenaga Non ASN Bengkulu Tengah Dibekali Materi Ini Sebelum ‘Bertarung’ di Seleksi PPPK

--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Pemkab Bengkulu Tengah (Benteng) melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) kebijakan pemerintah dalam rangka penataan tenaga non ASN tahun 2024 pada Selasa 11 Juni 2024 di Grage Hotel Bengkulu. Ribuan tenaga non ASN diundang dalam rakor untuk mendapatkan materi-materi yang erat kaitannya untuk bekal menjelang tahapan seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). 

Sementara itu, Kepala BKPSDM Benteng, Apileslipi, S.Kom, M.Si mengatakan, rakor ini bertujuan agar seluruh tenaga non ASN siap dalam mengikuti seleksi penerimaan PPPK yang akan segera dilaksanakan. Poin-poin penting yang BKPSPM sampaikan terkait dengan kebijakan-kebijakan yang sudah diambil Pemkab Bengkulu Tengah.

Seperti perekrutan ASN dengan jumlah kuota yang banyak dan sebagainya. Kemudian, penataan tenaga non ASN sesuai kebutuhan akan memberikan kepastian status, karier, kinerja dan kesejahteraan ini juga sebagai persiapan untuk mengikuti seleksi PPPK.  

‘’Seluruh kepala daerah memang sudah diamanatkan undang-undang terkait penataan tenaga non ASN di setiap daerah. Mudah-mudahan melalui kegiatan ini semuanya bisa terang benderang dan semua tenaga non ASN bisa mempersiapkan dirinya masing-masing,’’ ujar Apileslipi.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4880/penerimaan-tenaga-honorer-baru-tidak-diperbolehkan-opd-diberikan-warning

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4879/guru-honorer-diduga-diperlakukan-tak-adil-dikbud-bengkulu-tengah-ungkap-fakta-mengejutkan

Sementara itu, Sekdakab Benteng, Drs. Rachmat Riyanto, ST, MAP berharap kepada seluruh tenaga non ASN yang akan mengikuti seleksi PPPK nantinya agar lebih percaya diri dan mempersiapkan diri dalam seleksi nanti. 

Jangan percaya atau rayuan oknum yang tak bertanggungjawab yang menjanjikan kelulusan.  

‘’Jangan percaya kepada oknum yang menjanjikan kelulusan. Sebab yang bisa membuat kalian lulus adalah diri kalian sendiri. Maka dari itu kalian harus mempersiapkan diri kalian sendiri,’’ imbau Rachmat.

Untuk diketahui, materi terkait kebijakan ini disampaikan langsung Sekda Bengkulu Tengah. Kemudian perwakilan BKN menyampaikan gambaran persiapan yang harus mereka lakukan dalam rangka mengikuti seleksi PPPK. Terakhir, ada narasumber dari Inspektur Daerah Bengkulu Tengah, Welldo Kurniyanto, SE, MM, CGCAE yang menyampaikan untuk tidak percaya terhadap calo atau oknum yang menjanjikan kelulusan PPPK.(fry)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan