Dikabarkan Jarang Beroperasi, Gerakan Lima Kamis Pertanyakan Mobil Dapur Umum Dinas Sosial

--
RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Di tengah cuaca yang tidak baik-baik saja di Bengkulu Tengah belakangan ini Pemerintah melalui OPD terkait dituntut selalu siaga, bukan saja dalam urusan penanggulangan melainkan juga pencegahan untuk meminimalisir dampak bencana. Salah satu OPD yang mesti siaga adalah Dinas Sosial (Dinsos).
Namun informasi diperoleh Gerakan Lima Kamis bahwa kendaraan operasional berupa mobil dapur umum tidak berfungsi sebagaimana mestinya. Di sisi masih dari informasi terhimpun, anggaran operasional untuk mobil tersebut ditengarai rutin dikeluarkan.
BACA JUGA:Rachmat Riyanto Jadi Bupati Pertama yang Tidak Ambil Gaji
"Kalau memang terjadi kerusakan ya segeralah diperbaiki, jangan dibiarkan saja. Belajar dari mobil sebelumnya yang ditelantarkan cukup lama padahal cukup banyak gunanya untuk menolong masyarakat. Kalau memang mobil (dapur umum, red) tidak rusak kenapa informasi yang kami dapat, dan dari penglihatan kami di lapangan pada saat terjadi bencana jarang digunakan. Untuk apa namanya saja mobil dapur umum tapi hanya terparkir," kritik Nasirwandi.
"Slogan bupati kita ini membangun dari bawah, artinya seluruh jajarannya harus mendahulukan kepentingan di bawah dalam segala hal, terlebih soal bencana. Kalau hanya diam menunggu tidak ada pergerakan inovasi artinya tidak mendukung bupati. Segera panggil (pejabat terkait, red) dan pertanyakan," desak Nasirwandi.
BACA JUGA:Pemkab Bengkulu Tengah Belum Rampungkan Refocusing Anggaran, Pj Sekda Beberkan Alasannya
Upaya wartawan meminta konfirmasi dari pihak Dinsos hingga berita ini diturunkan belum mendapatkan respon.(cw1)