Penurunan Angka Stunting Masih Jadi Prioritas, Ini Imbauan Camat

ilustrasi--

LIPUTAN 11 RBt - Stunting masih menjadi prioritas penekanan kasus yang harus menjadi perhatian di Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng). Tak ayal Camat Pondok Kelapa, Lismawati, S.Ip turut mengimbau Pemerintah Desa (Pemdes) untuk terus memperhatikan kondisi ini di setiap wilayahnya.

Ia mengatakan upaya penurunan kasus stunting sebesar 4 persen di Benteng siap tahun dengan komitmen bersama.

"Percepatan penurunan stunting menjadi prioritas tahun depan. Upaya menjalin komitmen bersama pemdes dan masyarakat dengan pemberian asupan makanan bergizi dan penekanan kasus nikah usia dini," ujar Lismawati.

Senada disampaikan Camat Bang Haji, Siswandi, SH, MH, di wilayah locus stunting terdapat 2 desa yang masih menjadi perhatian yaitu Desa Padang Burnai dan Talang Panjang Kecamatan Bang Haji.

"Baik itu sosialiasi, pemberian makanan bergizi dalam penekanan stunting masih menjadi prioritas tahun depan khususnya daerah locus stunting di Kecamatan Bang Haji," tambah Siswandi.

Siswandi menambahkan kegiatan rembuk stunting  diperlukan guna melibatkan  sebuah forum partisipatif yang melibatkan pemerintah desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, lembaga pendidikan, kader kesehatan, serta warga desa secara umum.

"Tujuan utamanya adalah untuk mendiskusikan permasalahan stunting yang ada di setiap desa," demikian Siswandi. (cw2)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan