Adaptasi Perkembangan Zaman, ASN Benteng Ditekankan untuk Tingkatkan Inovasi dan Profesionalisme

--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Benteng, menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) kepegawaian semester II tahun 2024 pada Senin, 14 Oktober 2024. Kegiatan ini berlangsung di Puncak Hotel Tahura dan dihadiri oleh Kepala Sekolah SD, Kepala Sekolah SMP, serta Kepala Puskesmas setempat.

Kepala BKPSDM Kabupaten Benteng, Apileslipi, S.Kom., M.Si, menjelaskan bahwa rapat koordinasi ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) dan mendukung pencapaian tujuan organisasi. Tema yang diangkat dalam rakor ini adalah pentingnya peningkatan kualitas SDM ASN untuk mencapai pelayanan publik yang lebih efektif dan efisien.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/7848/objek-wisata-bengkulu-tengah-tak-diperhatikan-dispar-ormas-minta-evaluasi-kinerja-kepala-dinas

"Tentunya, ASN di Benteng perlu terus belajar agar dapat memberikan pelayanan yang prima. Dengan demikian, kinerja organisasi akan terus meningkat dan tujuan pembangunan daerah dapat tercapai lebih cepat," ungkap Apileslipi.

Ia juga menekankan pentingnya ASN di Benteng untuk beradaptasi dengan perkembangan zaman, terutama dalam hal inovasi dan digitalisasi. Ini diharapkan dapat menjadi penggerak perubahan dengan mengedepankan profesionalisme.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/7847/oknum-asn-terlibat-kasus-dugaan-korupsi-distan-terancam-diberhentikan-sementara

"Upaya ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja organisasi dan pelayanan kepada masyarakat. Kami akan melakukan penguatan kapasitas melalui pelatihan dan sertifikasi, serta menerapkan sistem evaluasi kinerja yang transparan dan akuntabel," demikian Apileslipi.(imo)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan