Program Ketahanan Pangan, 2.704 Ekor Ayam Dibagikan ke Warga Desa Pekik Nyaring
--
RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Pemerintah Desa Pekik Nyaring Kecamatan Pondok Kelapa mulai menjalankan program ketahanan pangan tahun 2024. Bentuknya budidaya ayam. Untuk pengelolaannya dibagikan langsung kepada warga dengan jumlah mencapai 2.704 ekor.
Kades Pekik Nyaring, Noval Ananta, MH menuturkan, ada sebanyak 2.704 ekor ayam ini yang dibagikan ke seluruh Kepala Keluarga (KK) yang berdomisili di Desa Pekik Nyaring. Pembagian secara bertahap. Saat ini baru dibagikan 610 ekor ayam kepada 305 KK di Dusun 1.
‘’Program ketahanan pangan ini, kita membagikan ayam untuk setiap KK untuk dipelihara. Semoga dengan pembagian ayam ini dapat bermanfaat untuk warga yang memelihara,’’ ungkap Noval.
Sementara itu, Ketua BPD Pekik Nyaring, Joko Santoso menyampaikan program ketahanan yang ada dapat membantu peningkatan ekonomi warga melalui pengembangbiakan ayam. Jika panen ayam, bisa menghasilkan telur.
‘’Dengan adanya aktivitas pengembangbiakan ini, ayam ini dapat memiliki nilai jual untuk masyarakat yang memeliharanya,’’ pungkas Joko.(cw1)