Liga Champions: Nestapa Manchester United dan Sevilla

--

SPORT - Nasib miris dialami Manchester United dan Sevilla dalam lanjutan fase grup Liga Champions. MU dan Sevilla sama-sama gagal mengamankan kemenangan. 

Setan Merah bermain imbang 3-3 saat bertandang ke markas Galatasaray di Rams Park, Kamis (30/11/2023) dini hari WIB.

MU sejatinya sempat membuat publik tuan rumah terdiam setelah unggul 2-0 dalam tempo 18 menit. Gol-gol MU dibukukan oleh Alejandro Garnacho (11') dan Bruno Fernandes (18'). 

Namun, Galatasaray memperkecil kedudukan lewat aksi Hakim Ziyech (29'). 

Suporter Galatasaray kembali terbungkam setelah Scott McTominay membuat Setan Merah memimpin 3-1 pada menit ke-55.

Namun, kiper MU Andre Onana melakukan kesalahan pada menit ke-62. Sepakan free kick Hakim Ziyech tepat mengarah kepadanya, tetapi bola justru terlepas dari genggamannya dan masuk ke dalam gawang. Gol! Galatasaray 2-3 MU. 

Publik Istanbul bergemuruh setelah Muhammed Akturkoglu membobol gawang MU sekaligus membuat papan skor berubah menjadi 3-3, yang bertahan hingga laga usai.

Hasil imbang ini membuat MU tak beranjak dari dasar klasemen Grup A dengan empat poin. Di sisi lain, Galatasaray duduk di peringkat ketiga dengan nilai lima.

Setan Merah kini terancam tak lolos dari fase grup. Armada Erik ten Hag masih memainkan satu pertandingan lagi, tetapi melawan tim terkuat di Grup A, yakni Bayern Munchen.

Nasib Miris

Nasib lebih miris dialami Sevilla. Situasinya hampir mirip MU, tetapi Ivan Rakitic dan kawan-kawan menelan kekalahan 2-3 saat menjamu PSV Eindhoven di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan. 

Sevilla selaku tuan rumah unggul 2-0 lewat gol-gol dari Sergio Ramos (24') dan Youssef En Nesyri (47'). 

Namun, PSV melakukan come back luar biasa dengan mencetak tiga gol balasan via Ismael Saibari (68'), bunuh diri pemain Sevilla, Nemanja Gudelj (81'), dan satu gol tambahan dari Ricardo Pepi (90+2'). 

Kekalahan ini membuat perjuangan Sevilla di Liga Champions 2023/24 terhenti di fase grup. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan