Kotak Suara Tiba di 11 Kantor Camat, Polisi Lakukan Penjagaan Ketat

Logistik berupa kotak suara pemilu 2024 telah tiba di kantor camat.--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Usai melakukan penghitungan suara di masing-masing Tempat Pemungutan Suara (TPS), kotak suara Pemilu 2024 mulai dari kotak suara Pilpres, DPD RI, DPR RI, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten akhirnya telah dibawa ke 11 kantor kecamatan di Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng). Kotak suara yang telah berisi surat suara ini dipastikan aman dengan diperketatnya penjagaan dari kepolisian.

Kapolres Benteng, AKBP. Dedi Wahyudi, S.Sos, S.Ik, M.H, M.Ik melalui Karendal Ops Res, AKP. Ridwan Saleh melalui Padal PPK Semidang Lagan, IPDA. Suryanto mengatakan pengantaran kotak suara ke Kantor Camat Semidang Lagan berjalan dengan aman, kondusif dan terkendali.

BACA JUGA:Ini Jadwal Pleno Perolehan Suara Pemilu 2024 Tingkat Kecamatan

‘’110 kotak suara di 22 TPS Kecamatan Semidang Lagan semuanya sudah diantar dan disimpan dalam keadaan tersegel terkunci dengan baik. Dengan total sebanyak 6 personel dalam pengamanan kotak suara, kami pastikan akan aman, terkendali dan kondusif. Hal ini juga dilengkapi dengan PPS yang sangat mengerti dan memahami tentang aturan dalam pemilihan,’’ jelas Suryanto.

Sementara, Camat Taba Penanjung, Noni Oktarina, S.E, M.M menuturkan, kotak surat suara juga aman terkendali di wilayah Kecamatan Taba Penanjung. Dikawal langsung oleh pihak kepolisian, diharapkan dapat memberikan keamanan yang terbaik.

BACA JUGA:Pj Bupati Bengkulu Tengah Ingatkan Data Statistik Harus Akurat

‘’Untuk kotak suara sudah selesai diamankan dari desa menuju kantor Camat Taba Penanjung. Saat ini berada di rumah dinas camat. Untuk pengamanan, dari pihak PPK, Polres Benteng, PPK dan Polsek juga ikut mengamankan,’’ kata Noni.

Sementara, Kepala Sekretariat Panwaslu Kecamatan Taba Penanjung, Hendri Irawan, S.Sos dari hasil pantauan, secara bergantian kotak suara telah dibawa ke kantor kecamatan untuk diamankan. Totalnya dari 12 desa dan 1 kelurahan.    

‘’Seluruh kotak suara telah berada di rumah dinas camat. Dijaga oleh pihak kepolisian, anggota PPK, dan dari sekretariat PPK,’’ terang Hendri.

BACA JUGA:Ini Dia Perolehan Suara Sementara Pemilihan DPD RI di Kabupaten Bengkulu Tengah

Terpisah, Camat Semidang Lagan, Depi Junaidi, S.Ip, M.H, menerangkan proses penghitungan suara tuntas di seluruh TPS.

‘’Kalau dari pantauan, desa yang paling cepat menyelesaikan penghitungan suara itu Desa Padang Siring. Sementara desa lain seperti Desa Karang Nanding, Pagar Gunung, Lagan Bungin, Taba Lagan berlangsung hingga dinihari. Untuk seluruh petugas pemilu, baik Panwaslu Kecamatan, PPK, PPS, KPPS, PTPS dan lainnya untuk tetap semangat dan menjaga kesehatan,’’ demikian Depi.(one)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan