Menolak Lupa! Masjid Agung Bengkulu Tengah Sudah Dirancang di Era Bupati Ferry Ramli, di Sini Lokasinya

M Halis, Tokoh Masyarakat--

 

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Sementara Bupati Bengkulu Tengah, Rachmat Riyanto menggadang-gadang akan merealisasikan pembangunan Masjid Agung yang rencana lokasinya di samping Pendopo, Desa Ujung Karang, Kecamatan Karang Tinggi sebagai bagian dari program Ibu Kota Modern, diperoleh fakta bahwa Pemkab Bengkulu Tengah telah merancang masjid agung dan juga Islamic Centre sejak era Bupati Ferry Ramli.

Adapun kala itu diputuskan lokasinya di komplek perkantoran Desa Renah Semanek, dengan luas lahan sekitar 2 hektare (Ha).

BACA JUGA:Perehaban Rumdin Bupati Ditaksir Telan Anggaran Hingga Ratusan Juta, Efisiensi?

 

Dijelaskan oleh seorang tokoh masyarakat Desa Renah Semanek, M Halis bahwa Pemkab sudah mengucurkan anggaran pematangan lahan, dengan nominal tidak sedikit. Itu sama saja Pemkab membelanjakan uang rakyat dengan sia-sia, lantaran kata Halis hingga kini lahan yang rencananya didirikan masjid agung dan islamic centre terbengkalai.

BACA JUGA:Heboh Kepala BKPSDM Gadungan Hubungi Sejumlah Pejabat Minta 'Amunisi'

 

"Sesungguhnya kalau kita ingin mengulas fakta sejarah, pembangunan fisik di Bengkulu Tengah hampir di luar dari perencanaan dan master plan yang dibuat tahun 2010 -2011 lalu. Waktu itu pernah ada kegiatan peletakan batu pertama oleh Bupati Ferry Ramli untuk pembangunan masjid agung di lahan perkantoran Renah Semanek. Termasuk kantor Bupati dan Forkopimda itu awalnya ditata di Renah Semanek semua. Kami sendiri tidak tahu mengapa tidak mengikuti perencanaan awal. Semuanya menjadi amburadul dan mubazir, tidak sesuai dengan perencanaan dahulu. Tentu kita kecewa lahan-lahan yang sudah dimatangkan menggunakan uang rakyat itu tidak dimanfaatkan," kritik Halis.(**)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan