RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Pemkab Bengkulu Tengah (Benteng) melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) kembali menyerahkan e-KTP kepada pelajar di Benteng.
Pada Senin 20 Mei 2024, berlokasikan di SMAN 6 Benteng, sebanyak 30 pelajar menerima e-KTP yang diserahkan secara simbolis oleh Sekdakab Benteng, Drs Rachmat Riyanto, ST, MAP usai pelaksanaan upacara.
Dalam kesempatan itu, Sekda Rachmat berharap agar pelajar yang masuk kategori pemilih pemula untuk berperan dalam menyukseskan pilkada nantinya. Terutama dapat menggunakan hak suara.
‘’Saya imbau agar pelajar di Benteng dapat menggunakan hak suaranya dalam pilkada nantinya,’’ pungkas Rachmat.
Sekretaris Dinas Dukcapil Benteng, Adnan Kasidi, SE mengatakan jika menindaklanjuti instruksi dari Pemerintah Pusat Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Ditjen Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri RI), Dukcapil kabupaten/kota seluruh Indonesia termasuk Kabupaten Bengkulu Tengah melaksanakan kegaiatan rekam e-KTP bagi pemilih pemula menjelang pelaksanaan pesta demokrasi pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.
‘’Sebagai bentuk implementasi instruksi tersebut Dinas Dukcapil giat melaksanakan pelayanan perekaman bagi pemilih pemula ke sekolah-sekolah setingkat SLTA dalam wilayah Kabupaten Bengkulu Tengah. Tadi kita serahkan langsung KTP ke 30 orang pelajar,’’ ungkap Adnan.
Adnan menuturkan, pihaknya menjadwalkan perekaman e-KTP keliling sekolah dan kecamatan pada bulan Mei-Juni mendatang.
‘’Jadwalnya mulai tanggal 20 Mei 2024 - 11 Juni 2024 mendatang. Kami mengimbau dan mengharapkan tidak ada lagi utamanya pemilih pemula yang tidak bisa memberikan hak pilihnya dikarenakan belum memiliki dokumen kependudukan e-KTP untuk itu kami giat melaksanakan perekaman ke sekolah-sekolah,’’ demikian Adnan.(imo)