Kawasaki Z7 Hybrid Punya Fitur E-Boost dan Manuver Mundur
ilustrasi--
RAKYATBENTENG - Di lantai EICMA 2023, Kawasaki menghadirkan big bike Z7 Hybrid yang dibangun dari basis Z400. Kawasaki Z7 Hybrid menggunakan mesin 450 cc parallel-twin (ICE) yang digunakan pada Ninja 500 dan Z500. Sport naked anyar itu mengandalkan motor listrik dengan tenaga puncak 9 kW yang terhubung dengan crankshaft mesin parallel-twin.
Motor penggerak listrik di Z7 Hybrid terbagi dalam tiga sistem kerja. Pertama, motor bisa menjadi generator penghasil listrik untuk disimpan di baterai Li-ion, atau Z7 Hybrid hanya digerakkan mesin (ICE). Kedua, hanya dengan motor listrik atau mode EV. Pada saat ini, Z7 Hybrid hanya mengandalkan motor listrik dan baterai 48V 1,3 kWh.
Ketiga, gabungan dari kedua mode di atas, yang dapat menghasilkan total tenaga setara dengan mesin konvensional 650cc ketika mode E-Boost (9kW). Pada sistem kerja ketiga, Kawasaki menyebutnya dengan setelan Sport-Hybrid, di mana pengguna bisa merasakan sensasi paling bertenaga dari Z7 Hybrid.
Selain itu, Z7 Hybrid juga dilengkapi fitur Walk dalam kecepatan sangat rendah.
Fitur Walk menawarkan opsi maju atau mundur, sehingga memudahkan pengendara saat manuver parkir. Kawasaki Z7 Hybrid memiliki girboks pemindah otomatis, tetapi ada juga paddle shifter di setang. Motor tersebut juga sudah dilengkapi dengan dasbor TFT full color dengan layout menarik. (motorcyclenews/jpnn)