Gelar Upacara Hari Lahir Pancasila, Simak Pesan Penting Pj Bupati Bengkulu Tengah
Upaca peringatan hari lahir Pancasila--
RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO– Hari Lahir Pancasila diperingati oleh Pemkab Bengkulu Tengah (Benteng) dengan menggelar upacara bendera pada Senin 3 Juni 2024 di halaman kantor bupati. Selaku Inspektur Upacara (Irup), Pj Bupati Benteng, Dr. Heriyandi Roni, M.Si. Turut hadir, unsur forkopimda, pejabat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan para Aparatur Sipil Negara (ASN).
Dalam kesempatan itu, Heri Roni membacakan naskah sambutan dari Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Prof. Drs. KH. Yudian Wahyudi, MA., Ph.D. dengan tema ‘Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045’.
‘’Patut kita syukuri sebagai sebuah bangsa yang majemuk, Pancasila dan nilai-nilai yang dikandungnya menjadi bintang yang memandu kehidupan bangsa agar sesuai dengan cita-cita pendirian negara. Dalam momentum yang sangat bersejarah ini, saya mengajak komponen bangsa dimana pun berada untuk bahu-membahu membumikan nilai-nilai pancasila ke dalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Pancasila harus senantiasa kita jiwai dan pedomani agar menjadi ideologi yang bekerja, yang dirasakan kehadiran dan manfaatnya oleh seluruh tumpah darah Indonesia,’’ ujar Heri.
Heri menuturkan, keberadaan pancasila merupakan anugerah Tuhan Yang Maha Esa untuk bangsa Indonesia, di dalam pancasila terkandung nilai-nilai luhur dan menjunjung tinggi nilai-nilai inklusifitas, toleransi, dan gotong royong. Keberagaman yang ada merupakan berkat yang dirajut dalam identitas nasional Bhinneka Tunggal Ika.(fry)