Jumlah Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilihan di Bengkulu Tengah Bertambah 800 Orang

Jumat 12 Jul 2024 - 23:45 WIB
Reporter : Tri Hardianti
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Berdasarkan hasil Pencocokan dan Penelitian (Coklit) yang dilakukan oleh Petugas Pemutahiran Data Pemilih (Pantarlih), 

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bengkulu Tengah menyebutkan terdapat penambahan sebanyak 800 orang Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilihan (DP4) Pilkada 2024.

Komisioner KPU Bengkulu Tengah, Nora Agustin, S.E., M.M menjelaskan data Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu yang disandingkan dengan data DPA Kemendagri, terdapat penambaha 800 orang. Namun jumlah penambahan ini belum ditetapkan. 

‘’DPT belum ditetapkan sekarang, karena sekarang masih dalam tahapan coklit yang akan berkahir pada tanggal 24 Juli 2024 mendatang,’’ jelas Nora. 

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/5615/kpu-bengkulu-tengah-ingatkan-calon-legislatif-terpilih-segera-laporkan-lhkpn-ini-ketentuannya

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/5579/karang-taruna-di-kecamatan-pondok-kubang-dukung-rachmat-riyanto-maju-pilkada-bengkulu-tengah

Nora menambahkan tahap pasca coklit akan bergulir, Panitia Pemungutan Suara (PPS) akan pleno di tingkat desa untuk mendapatkan Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) data pemutakhiran. Kemudian, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) melaksanakan pleno tingkat kecamatan masing-masing. 

‘’Setelah PPK pleno, baru bisa ditetapkan daftar pemilih sementara yang dijadwalkan pada awal Agustus mendatang. Data sementara yang kita kantongi jumlah mata pilih di Bengkulu Tengah berjumlah 89.210 orang. Namun bisa bertambah bahkan berkurang setelah ditetapkan daftar pemilih tetap,’’ tutup Nora.(imo)

Tags :
Kategori :

Terkait