Selama Operasi Lilin Nala Nataru, Hanya 2 Kecelakaan Lalu Lintas Terjadi

Rabu 03 Jan 2024 - 23:34 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

LIPUTAN 11 RBt – Operasi Natal dan Tahun Baru (Nataru) telah berakhir pada 2 Januari 2024 lalu. Selama operasi berlangsung, kemacetan yang terjadi di jalan lintas Bengkulu-Kepahiang teratasi. Termasuk di sejumlah lokasi wisata. Selain itu, selama operasi tersebut hanya terdapat 2 kecelakaan lalu lintas yang terjadi.

Kapolres Benteng, AKBP. Dedi Wahyudi, S.Sos, S.Ik, M.H, M.Ik melalui Kasat Lantas, Iptu. Wiyanto, S.H menjelaskan, selama operasi terdapat kemacetan panjang di wilayah Kecamatan Taba Penanjung, tepatnya di Desa Datar Lebar menuju wisata Kampoeng Durian. Terdapat pula 2 kecelakaan lalu lintas di Desa Taba Terunjam dan Desa Kembang Seri. Sementara di wilayah Liku Sembilan terbilang aman.

‘’Tempat rawan dan padat terjadi di gang Jambu menuju wisata Kampoeng Durian Desa Datar Lebar. Kalau untuk wisata di Pondok Kelapa, ramai lancar. Untuk di Liku Sembilan tidak ada kecelakaan dan aman. Arus kemacetan tersebut terjadi akibat pulang perginya menuju wisata. Jika hanya dari Kepahiang menuju Kota Bengkulu dan sebaliknya dipastikan aman,’’ jelas Wiyanto.(one)

Tags :
Kategori :

Terkait