Pelajar di Bengkulu Tengah Akan Masuk Sekolah Kembali Pada Tanggal Ini

Suasana pembelajaran pasca libur lebaran akan dimulai kembali pada 22 April mendatang.--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Masa libur lebaran 2024 akan segera berakhir. Pelajar TK, SD, SMP hingga SMA akan kembali menjalani aktivitas bersekolahnya. 

 

Berdasarkan kalender pendidikan, khusus di Kabupaten Bengkulu Tengah, jadwal masuk sekolah pada Senin 22 April 2024 mendatang.

BACA JUGA:Tabrakan Beruntun di Bengkulu Tengah, Mobil Panther Terguling, 2 Mobil Lainnya Ringsek Berat

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Bengkulu Tengah, Drs Tomi Marisi, M.Si melalui Kabid Pembina SMP, Edon Siregar, S.Pd, MH menuturkan jika berdasarkan surat edaran, para pelajar menjalani hari libur mulai tertanggal 8 April hingga 20 April 2024. 

 

"Libur sekolah kurang lebih selama dua minggu. Nanti pembelajaran akan eferktif kembali pada  Senin 22 April," ujar Edon.

 

Edon berharap para pelajar selama liburan ini dapat mengisi waktunya dengan kegiatan yang produktif sehingga dapat mengembangkan pengetahuan dan kreatifitasnya.

BACA JUGA:Singapura Buka Program Beasiswa Luar Negeri Bagi Pelajar SMP-SMA, Pendaftaran Dibuka Hingga 25 April 2024

“Harapannya anak-anak memanfaatkan masa liburan ini dengan sebaik-baiknya, mengikuti kegiatan dan aktivitas yang membangun kreatifitas, mengisi waktu luang dengan belajar dan membaca buku yang berkaitan dengan pelajarannya,” kata Edon.

 

Sementara untuk tingkat SMA, SMK, dan SLB jadwal masuk sekolah juga merujuk pada SE Dinas Dikbud Provinsi Bengkulu bernomor  B.100.3.4.1/4/Dikbud/2024 tentang pelaksanaan pembelajaran pada libur Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah akan masuk kembali pada tanggal 22 April 2024. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan