Evi-Rico Dapat Doa dari Buyut Usia 100 Tahun, Menangkan Pilkada Bengkulu Tengah

--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Suasana hangat menyelimuti temu sapa pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Tengah, Evi Susanti dan Rico Zaryan Saputra di Desa Dusun Baru I, Kecamatan Pondok Kubang, pada Senin, 7 Oktober 2024.

Salah satu momen istimewa adalah kehadiran Buyut Damni, seorang pendukung berusia hampir 100 tahun yang rela datang ke lokasi untuk bertemu dengan Evi-Rico.

Meskipun usianya sudah sangat lanjut, Damni yang didampingi cucunya masih memiliki pendengaran yang tajam. Saat Evi-Rico tiba, ia dan warga lainnya menunjukkan antusiasme tinggi untuk mendengarkan orasi pasangan calon tersebut.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/7713/evi-rico-tawarkan-bpjs-gratis-untuk-ringankan-beban-masyarakat

"Usia saya hampir 100 tahun. Saya telah melalui berbagai masa, dari penjajahan Belanda, PKI, hingga Jepang. Saya asli warga kecamatan ini. Saya dan cucu sengaja datang untuk mendukung Evi-Rico," ungkap Damni.

Saat Evi-Rico memberikan orasi di depan masyarakat, Damni menyampaikan doanya agar pasangan calon tersebut sukses dalam Pilkada 2024.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/7714/hadapi-pilkada-rico-jabat-ketua-dpc-pan-bengkulu-tengah-gantikan-munir-sumarlin

"Saya berdoa semoga Evi dan Rico dapat memenangkan Pilkada Bengkulu Tengah tahun ini dan memajukan daerah kita lebih baik lagi," harap Damni.(one)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan