Apmikimmdo Bengkulu Tengah Gelar Jalan Santai Bertabur Doorprize, Siapkan 2.000 Kupon Gratis

ilustrasi--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Dalam rangka memperingati Hari UMKM Nasional dan HUT RI ke-79, Apmikimmdo Bengkulu Tengah (Benteng) akan menggelar kegiatan jalan santai pada hari Minggu 25 Agustus 2024 di Lapangan Merdeka Desa Pekik Nyaring Kecamatan Pondok Kelapa.

Dalam kegiatan ini berbagai dooprize menarik berupa motor listrik, sepeda, televisi dan kulkas telah disiapkan untuk masyarakat yang beruntung melalui undian kupon. 

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/6555/pemkab-bengkulu-tengah-belum-buka-pendaftaran-casn-pagi-ini-begini-alasannya

Dijelaskan Ketua Panitia, Susanto, kegiatan ini dibuka secara umum untuk masyarakat di Bengkulu Tengah dan dimulai pada pukul 06.00 WIB. 

‘’Nanti jalan santai akan dimulai pada pukul 06.00 WIB. Peserta akan diberikan kupon oleh panitia secara gratis. Ada 2.000 kupon yang telah disediakan dan voucer belanja UMKM dengan stok terbatas,’’ kata Susanto. 

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/6552/tegas-manajemen-pt-kru-larang-masyarakat-lintasi-wilayah-dan-ambil-aset-kawasan-penambangan

Susanto menambahkan jalan santai ini akan menggunakan rute dari lapangan menuju Blok II dan melewati Blok IV lalu finish kembali di Lapangan Merdeka. 

‘’Kami berharap masyarakat di Bengkulu Tengah antusias untuk berpartisipasi. Kegiatan ini murni kami laksanakan secara mandiri dan akan ada stand UMKM yang disiapkan,’’ tutup Santoso.(cw3)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan