Yuk Rasakan Sensasi Naiki Kereta Gantung di Wisata Kampoeng Durian
Wahana kereta gantung di objek wisata kampoeng durian--
RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Wisata Kampoeng Durian Desa Datar Lebar Kecamatan Taba Penanjung Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) kini punya wahana baru yang wajib dicoba untuk para pengunjung. Yakni wahana kereta gantung.
Dengan tiket Rp50 ribu, pengunjung sudah dapat mencoba dan merasakan sensasi menantang adrenalin. Wahana tersebut menyuguhkan pemandangan perbukitan, sawah dan aliran sungai dari sisi yang berbeda.
Manajer Kampoeng Durian, Herbibi Syaputra mengatakan, wahana kereta gantung tersebut sudah beroperasi sejak 2 minggu lalu. Dengan tiket yang sepadan, keamanan dalam menaiki wahana dapat dipastikan terjamin dan berkualitas. Serta adanya teknisi bila nanti terjadi kerusakan.
‘’Kita menggunakan bahan yang terbaik agar keamanan pengunjung dapat terjamin. Untuk batas usia dalam mencoba wahana dari 5 tahun kea tas sudah diperbolehkan. Jika tidak berani, bisa didampingi oleh orang tua,’’ jelas Herbibi.
Herbibi melanjutkan, untuk saat ini sudah ada 5 unit kereta gantung yang dioperasikan. Kedepan, pihak pengelola akan menambahkan kereta gantung dengan total 10 unit. Untuk ketentuan, pengunjung bisa menaiki wahana kereta gantung dengan berat badan kurang dari 95 kg.
‘’Saat ini yang beroperasi sebanyak 5 unit, tetapi akan kita tambah dengan total 10 unit. Sekarang unit tambahan tersebut sedang dalam pengerjaan,’’ lanjut Herbibi.
Herbibi mengatakan, tak hanya penambahan unit kereta gantung, rencana kedepan pihak Kampoeng Durian akan membuat lift dari atas menuju lokasi kolam berenang.
‘’Kita nanti juga akan membangun lift dari atas menuju kolam berenang, begitu pula sebaliknya. Kita juga akan mematok harga saat menggunakan lift tersebut karena takut jika free bisa mengakibatkan antrean panjang di pintu lift. Saat ini masih tahap perencanaan,’’ demikian Herbibi.(one)