Harga Omoda E5 Interior All-Black, Pilihan EV Chery Makin Beragam

ilustrasi--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Dalam memenuhi permintaan dam memberikan pilihan pada konsumennya, Chery meluncurkan Omoda E5 All Black.

Dilansir dari Disway.id, selain memperkenalkan varian terbarunya, Chery juga memperkenalkan aplikasi Car Link O yang dapat mengontrol berbagai fungsi kendaraan melalui smartphone.

Meskipun dengan warna yang berbeda, namun Chery Omoda E5 ini juga dibanderol dengan harga Rp488.800.000, sama dengan generasi sebelumnya.

Interior All Black pada Omoda E5 merupakan hasil pengembangan berdasarkan masukan para konsumen, di mana warna interior yang seluruhnya hitam membuat mobil listrik andalan dari Chery ini tampil dengan nuansa yang sangat berbeda.

Chery menyampaikan bahwa harga yang disematkan pada EV yang tetap elegan dan modern ini berlaku utnuk 4.000 konsumen pertama.

Sejak diluncurkan beberapa waktu lalu, Omoda E5 telah berhasil diserao pasar mencapai 1.274 unit selama Januari sampai April 2024 berdasarkan data retail sales GAIKINDO.

“Interior All Black pada Chery OMODA E5 ini adalah salah satu masukan dari para konsumen yang kami wujudkan agar dapat memenuhi ragam selera pasar,” ujar Rifkie Setiawan selaku Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia.

Selain interior All Black, Chery Omoda E5 juga memiliki interior Saint Cyrillus Blue yang sangat sporty, namun dengan pilihan warna eksetrior yang beragam, mulai dari Green Jade Two Tone, White Howlite Black, White Howlite, Black Platinum dan yang terbaru Grey Morganite.

Dalam memberikan kenyamanan dan kemudahan pada pemiliknya, dengan aplikasi Car Link O pemilik dapat memantau kendaraan dengan smartphone mulai dari navigasi hingga informasi penting seputar mobil. 

Untuk mengintegrasikan Car Link O, konsumen awal Omoda E5 dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

Konfirmasi Ketersediaan dan Lokasi Instalasi T-Box: Kunjungi atau hubungi diler Chery tempat Anda membeli OMODA E5 untuk mengonfirmasi ketersediaan T-Box. Pastikan Anda menginformasikan nomor rangka kendaraan Anda untuk pengecekan lebih lanjut.

Booking Jadwal Instalasi oleh Diler: Setelah ketersediaan T-Box dikonfirmasi, diler akan membantu Anda melakukan booking jadwal instalasi di diler Chery. Anda akan mendapatkan informasi mengenai tanggal, waktu, dan lokasi instalasi.

Unduh dan Registrasi Aplikasi Car Link O: Sementara menunggu jadwal instalasi, unduh aplikasi Car Link O melalui Google Play Store (Android) atau App Store (iOS). Setelah terunduh, buka aplikasi dan lakukan registrasi akun dengan mengikuti petunjuk yang diberikan.

Kunjungi Diler untuk Instalasi T-Box: Pada tanggal dan waktu yang telah dijadwalkan, bawa kendaraan Anda ke diler yang telah ditentukan. Teknisi akan melakukan instalasi T-Box pada kendaraan Anda. Proses ini biasanya memakan waktu sekitar 30 menit.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan