PMJB Bengkulu Tengah Gelar Halal Bihalal, Pameran Wayang dan Keris Buat Tamu Undangan Terpukau

Sekda Rachmat berfoto bersama anggota PMJB Bengkulu Tengah dalam acara halal bihalal--

Dihadiri Sekda Rachmat Riyanto

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Pagayuban Masyarakat Jawa Bengkulu (PMJB) khusus Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) menggelar halal bihalal dengan tema “Crah Agawe Bubrwh Rukun Agawe Santosa” pada Kamis, 23 Mei 2024.

Dalam kesempatan itu, hadir langsung Sekda Bengkulu Tengah, Drs. Rachmat Riyanto, S.T., M.AP. Kegiatan dilaksanakan di Rumah Syaukani Desa Jayakarta Kecamatan Talang Empat. 

‘’Kita berharap PMJB Bengkulu Tengah ini semakin besar, berjaya dan selalu kompak. Tentunya melalui halal bihalal ini semua elemen masyarakat PMJB Bengkulu Tengah lebih maju dan sejahtera. Insyaallah kita sama-sama bersatu dan memajukan Bengkulu Tengah,’’ ungkap Rachmat. 

Sementara itu, Ketua Dewan Pakar Permadani Pusat Kota Semarang, Drs. H. Sunarso, S.H., M.H mengapresiasi terhadap acara halal bihalal sekaligus silatuhrami PMJB Bengkulu Tengah termasuk Persaudaraan Masyarakat Budaya Naisonal Indonesia (Permadani) dan pangayuban lainnya. 

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4446/25-hektare-lahan-di-desa-gajah-mati-bakal-ditanami-padi-gogo

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4444/desa-lagan-bungin-langganan-banjir-akibat-tersumbatnya-gorong-gorong-bpbd-berikan-langkah-ini

‘’Alhamdulillah, terdapat dua acara, ada pameran wayang dan keris yang merupakan tanda pusaka dengan benda tersebut. Tentunya sebagai warga Negara Indonesia kita harus merasa memiliki karena merupakan harta kekayaan atau aset yang tinggi. Kegiatan ini sangat positif mudah-mudah budaya kita terus dilestarikan budayaku, budaya kita dan budaya nusantara,’’ pungkas Sunarso.(imo)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan