Bantuan Pangan Nasional Tahap Kedua Disalurkan, Jumlah Penerima 12.396 KPM

Sekda Rachmat memberikan bantuan pangan kepada salah satu warga di desa Nakau--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Dalam rangka menekan stabilitas harga pangan serta mensejahterakan masyarakat miskin dalam ketersedian pangan daerah, Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) kembali melakukan penyaluran bantuan pangan tahapan kedua yang diserahkan secara simbolis oleh Sekda Bengkulu Tengah Drs. Rachmat Riyanto, S.T., M.AP di Kantor Desa Nakau Kecamatan Talang Empat pada Jumat 17 Mei 2024. 

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Bengkulu Tengah, Helmi Yuliandri, S.P., M.T mengatakan bantuan pangan tahapan pertama selesai dan sekarang dilanjutkan bantuan pangan tahap kedua untuk bulan April, Mei dan Juni. Jumlah penerima tercatat 12.396 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tersebar di 11 kcamatan.

‘’Penyaluran tahap kedua sudah bergulir. Khusus di Kecamatan Talang Empat saja sebanyak 11 ribu ton beras. Masing-masing setiap bulannya menerima 10 kilogram. Tentunya saya berharap bantuan pangan ini dapat sedikit meringankan keperluan masyarakat kurang mampu,’’ kata Helmi.

Terpisah, Sekda Bengkulu Tengah, Drs. Rachmat Riyanto, S.T., M.AP berharap agar bantuan yang diberikan tepat sasaran. 

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4314/tak-main-main-pemkab-polres-serius-berantas-dbd-di-bengkulu-tengah-ini-faktanya

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4294/3-gedung-kantor-opd-dibangun-tahun-2025-termasuk-rumdin-wabup-dan-sekda

‘’Imbauan saya kepada desa, terus melakukan seleksi terhadap warga yang benar-benar membutuhkan bantuan pangan tersebut. Dengan harapan, bantuan pangan nasional ini dapat meringankan masyarakat yang tidak mampu karena lonjakan harga beras yang terus meningkat. Seperti yang kita ketahui, bahwa ketetapan penerima bantuan pangan nasional ini dengan kategori penerima yang tidak mampu,’’ pungkas Rachmat.(imo)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan