Program Ketahanan Pangan, Pemdes Renah Jaya Bagikan 801 Bibit Ekor Itik Kepada Warga

Kades Renah Jaya, Pinalti, membagikan bibit itik kepada warga--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Sebanyak 801 ekor itik yang dibelanjakan dari Dana Desa (DD) tahun 2024 dibagikan kepada masyarakat sebagai bentuk program penguatan ketahanan pangan di Desa Renah Jaya.

Kades Renah Jaya, Pinalti mengatakan, dipilihnya itik sebagai salah satu program ketahanan pangan dikarenakan perawatan itik yang cukup mudah dan memiliki nilai jual yang dapat membantu perekonomian masyarakat.

‘’Ternak itik dapat dijadikan sebagai usaha mandiri. Selain dapat dikonsumsi, permintaan telur itik yang cukup tinggi sehingga dalam proses pemasaran tidak terlalu sulit,’’ ujar Pinalti. 

Pinalti menuturkan, per KK mendapatkan sebanyak 8 ekor itik dan pakan sebanyak 50 kilogram. Kedepan ia berharap masyarakat dapat memanfaatkan lahan perkarangan rumah.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3878/10-desa-tak-kunjung-cairkan-dana-desa-tahap-i-berikut-nama-nama-desanya

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3926/pemdes-jambu-bakal-bangun-pelapis-tebing-sepanjang-40-meter

Selain untuk peternakan, itik juga memanfaatkan perkarangan rumah untuk menanam sayuran.

‘’Mudah-mudahan kedepan program ketahanan pangan ini bisa berjalan dengan baik,’’ demikian Pinalti.(ae2/prw)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan