Polisi Data Ada 5 Titik Lokasi Rawan Longsor dan Jalan Amblas di Liku Sembilan

Salah satu titik rawan longsor di kawasan liku sembilan--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bengkulu Tengah (Benteng) bersama pihak BPJN pada Senin, 22 April 2024 lalu membersihkan beberapa titik bekas longsor di kawasan Liku Sembilan Kecamatan Taba Penanjung.

Selain dibersihkan, personel juga mendapati ada 5 titik lokasi yang rawan longsor dan jalan amblas. Menyikapi ini, masyarakat yang akan melintasi kawasan untuk berhati-hati.

Kapolres Benteng, AKBP. Dedi Wahyudi, S.Sos, S.Ik, M.H, M.Ik melalui Kasat Lantas Polres Benteng, Iptu. Wiyanto, S.H mengatakan, terdapat 5 titik rawan di wilayah Liku Sembilan.

Yakni 3 titik jalan amblas dan 2 titik ancaman longsor. Bertambah lagi, titik-titik yang menjadi lokasi rawan tersebut sudah melebar dan membesar.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3784/pemdes-tunggu-tindak-lanjut-infrastruktur-sumur-bor-bws-alami-kerusakaan

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3782/hujan-deras-mengguyur-debit-air-sungai-meningkat-kapolsek-imbau-waspada

‘’Kami pada hari Senin lalu sudah melaksanakan giat bersih lokasi bekas tanah longsor dan pohon tumbang. Untuk yang terbaru ada 5 titik dianggap rawan. Kepada pengendara untuk tetap berhati-hati mengingat kondisi wilayah sedang sering hujan deras,’’ imbau Wiyanto.(one)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan