BLT Dana Desa Cair, KPM di Desa Pondok Kubang Berbahagia

Penyaluran BLT DD di desa Pondok Kubang--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Ada yang berbeda di tahun anggaran 2024 Desa Pondok Kubang Kecamatan Pondok Kubang.

Pasalnya, ada penambahan untuk jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD).

Penambahan tersebut sebanyak 9 penerima, dimana tahun 2023 sebanyak hanya 20 KPM dan di tahun 2024 sebanyak 29 KPM. 

Sementara, untuk BLT tahap pertama tahun ini sudah disalurkan pada Jum’at 5 April 2024 yang diharapkan dapat dipergunakan untuk kebutuhan jelang lebaran nantinya.

Kades Pondok Kubang, Hasan Basri, S.Pd menyampaikan, penyaluran BLT DD untuk 4 bulan dilaksanakan di kantor desa.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3324/pemdes-air-putih-salurkan-blt-dd-tahap-pertama

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3321/20-kpm-desa-taba-pasemah-terima-blt-tahap-pertama-pembangunan-infrastruktur-segera-bergulir

Sebanyak 29 KPM telah menerima masing-masing senilai Rp1.200.000. Dalam penyaluran, disaksikan pula oleh pihak kecamatan dan pendamping desa. 

‘’Alhamdulillah telah kita salurkan untuk 4 bulan yakni, Januari, Februari, Maret dan April. Penyaluran juga disaksikan bersama pihak yang bersangkutan. Tahun ini jumlah KPM tertambah. Penambahan tersebut bukan tanpa adanya alasan. Hal itu dikarenakan adanya tambahan lansia dan janda yang memang membutuhkan bantuan tersebut. Penetapan tersebut pula disahkan secara bersama-sama antar perangkat desa, BPD serta masyarakat,’’ jelas Hasan.

Hasan mengatakan, sesuai dengan arahan dalam peraturan dan regulasi, pihak pemerintah desa harus mengikuti dan melaksanakan setertib mungkin.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3311/budidaya-ikan-lele-akan-jadi-program-ketahanan-pangan-desa-sidorejo

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3309/10-kpm-desa-pagar-agung-terima-blt-dd-empat-bulan

Sama halnya dengan penyaluran tersebut, adanya penambahan memang merupakan penerima yang layak dan tepat sasaran.

‘’Melalui Kadis DPMD, dari aturan serta regulasi memang kita laksanakan dengan baik. Itu juga agar nanti desa lebih sejahtera. Kami juga mensurvei data penerima tersebut langsung ke rumah. Yang layak akan kita berikan,’’ demikian Hasan.(one/prw)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan