Dihadiri Tenaga Ahli Kementerian, 150 Bibit Pohon Ditanam di Bengkulu Tengah

Penanaman pohon serentak seluruh Indonesia dalam rangka memperingati Hari Bakti Rimbawan ke-41--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Penanaman pohon serentak seluruh Indonesia memperingati Hari Bakti Rimbawan ke-41 pada Kamis 7 Maret 2024 juga dilaksanakan di Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng).

Berlokasikan di kawasan Rumah Dinas Bupati Bengkulu Tengah, terdapat 150 bibit pohon yang ditanam. Yakni pohon alpukat dan durian.

Penanaman serentak ini dipimpin oleh Tenaga Ahli Kementerian Lingkungan Hidup Kehutanan (LHK) Bidang Pembinaan Partisipasi Masyarakat dan Generasi Lingkungan, Helmi Basalamah. 

‘’Pada peringatan hari ini merupakan penanaman serentak se-Indonesia yang keempat. Kita lakukan pada bulan ini karena musim penghujan. Kenapa kita pilih Bengkulu Tengah, karena lokasi dan bibitnya juga tersedia. Tidak hanya itu jenis buah yang ditanam di Benteng juga jenis buah produktif sehingga bisa menambah penghasilan ekonomi bagi masyarakat. Saya berharap 4 tahun kedepan muncul hasil. Saya juga berharap dengan penanaman pohon ini dapat mencegah terjadi banjir,’’ jelasnya. 

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/2782/pertek-bkn-sudah-diterima-pemkab-ajukan-surat-usulan-pelantikan-jptp-ke-kemendagri

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/2778/tak-masuk-database-pusat-ratusan-tenaga-honorer-rsud-bengkulu-tengah-layangkan-protes

Terpisah, Pj. Bupati Bengkulu Tengah, Dr. Heriyandi Roni, M.Si., mengungkapkan bahwa penanaman serentak se-Indonesia ini dalam memperingati Hari Rimbawan ke-41. 

‘’Tidak hanya secara seremoni. Kita juga mendorong generasi muda untuk memberikan kontribusi penanaman pohon. Dimana bisa secara ambil bibit gratis yang tersedia di BPDAS Ketahun. Apabila ingin menanam pohon, silakan ditujukan KTP masing-masing bisa 25 bibit,’’ ujar Heriyandi. 

Terakhir, ia berpesan agar dapat menghijaukan semua tetap menerapkan dan menghijaukan semua tempat dimanapun terkhusus di Benteng. 

‘’Tahun ini juga kita akan menyiapkan bibit bambu sebanyak 5 ribu yang akan ditanam pinggir aliran sungai yang ada di Benteng. Namun penanaman pohon ini belum kita target kapan akan terlaksanakan, masih kita perlu koordinasi lagi dengan pihak terkait,’’ demikian Heri.(imo)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan