Jumlah Usulan Formasi CASN Bengkulu Tengah Bertambah Jadi 2.009, Ini Rinciannya

Apileslipi, S.Kom, M.Si., Kepala BKPSDM Bengkulu Tengah--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Pemkab Bengkulu Tengah (Benteng) melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Benteng telah menyampaikan usulan tambahan kebutuhan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) yang akan direkrut pada tahun 2024 ini.

Usulan yang disampaikan sebelumya sebanyak 1.686 formasi, saat ini tambah menjadi 2.009 formasi yang diinput melalui e-formasi.

Adapun rinciannya, 314 untuk formasi Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan 1.695 formasi untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Kepala BKPSDM Benteng, Apileslipi, S.Kom, M.Si menuturkan jika penambahan usulan tersebut usai mengikuti rapat bersama dengan Kementerian Pendayagunaan Aparatur dan Reformasi Birokrasi (KemenPANRB) beberapa waktu lalu. 

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/2633/kapolres-bengkulu-tengah-pimpin-apel-gelar-pasukan-operasi-keselamatan-nala-2024

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/2631/marka-bingkai-jalan-inpres-terputus-satker-pjn-sebut-anggaran-tak-mencukupi

‘’Benteng diminta untuk menambah usulan formasi CASN-nya. Jadi sudah kita usulkan penambahannya. Sebelumnya kita hanya usulkan 1.686 formasi, saat ini sudah mencapai 2.009 formasi. Sekarang kita menunggu berapa formasi yang disetujui. Jika sudah ada, maka akan disusulkan untuk rincian formasinya termasuk tempat tugas,’’ ujar Apileslipi.

Apileslipi menuturkan, untuk kebutuhan CASN mayoritas untuk tenaga kesehatan dan tenaga guru. Karena memang kebutuhan untuk tenaga guru dan kesehatan terbilang banyak.

‘’Tahun ini akan dibuka kembali perekrutan CASN. Informasi lalu akan dibuka untuk 3 periode. Namun bagaimana juknisnya nanti, kita masih menunggu informasi lebih lanjut,’’ demikian Apileslipi.(fry)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan