Kades Harapan Beri Pernyataan Begini Usai Desanya Dijadikan Lokasi Kegiatan Perkemahan Pramuka
Kades Harapan, Eriyati mengaku bangga dan bersyukur dengan adanya kegiatan Persami di desanya--
RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Pantai Desa Harapan merupakan salah satu objek wisata andalan yang ada di Desa Harapan Kecamatan Pondok Kelapa.
Pantai ini dipilih sebagai lokasi Kegiatan Perkemahan Pramuka Wira Kartika dan penanaman ratusan pohon pada Sabtu 3 Februari 2024 pagi.
Tak tanggung-tanggung, Komandan Korem 041 Garuda Emas (Gamas), Brigjen TNI. Rachmad Zulkarnaen langsung hadir dalam kegiatan.
Dipilihnya desa ini, membuat Kades Harapan, Eriyati mengaku bangga dan bersyukur. Terlebih, kegiatan ini diikuti oleh ratusan peserta kegiatan Perkemahan Pramuka Wira Kartika yang merupakan seluruh Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka seluruh kabupaten dan kota di Provinsi Bengkulu.
‘’Kami beryukur Pantai Desa Harapan menjadi lokasi kegiatan kali ini. Tentu ini bisa menjadi daya tarik atau promosi wisata yanga ada di desa. Meski dalam cuaca hujan gerimis, peserta dan tamu undangan antusias mengikuti kegiatan ini,’’ kata Eriyati.
Ditambahkan Eriyati, Pantai Desa Harapan merupakan destinasi objek wisata yang dikenal dengan pemandangan alamnya dan dikelilingi dengan pepohonan.
‘’Lokasi pantai ini sering dimanfaatkan oleh para pengunjung untuk berswafoto dan menikmati pemandangan. Semoga pantai ini makin dikenal,’’ demikian Eriyati.(cw2/prw)