Dugaan Tindak Pidana Penganiayaan, Polisi Tetapkan 1 Pelaku Utama

PAGAR JATI RBt - Peristiwa dugaan penusukan yang terjadi pada hari Minggu 24 Desember 2023 sekitar pukul 01.03 WIB di Desa Taba Renah Kecamatan Pagar Jati Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) yang dialami oleh Roli Gusyandi pada saat dalam perjalanan pulang dari acara hiburan organ tunggal di Desa Kertapati tersebut telah memiliki kabar terbaru. Polsek Pagar Jati membeberkan 1 orang dinyatakan pelaku utama dalam dugaan penganiayaan tersebut.

Sebelumnya, pasca kejadian ada 10 orang yang diduga terlibat dalam dugaan penganiayaan sehingga korban mengalami kerugian luka tusukan dibagian dada di sebelah kanan. Dikatakan, Kapolres Bengkulu Tengah (Benteng), AKBP. Dedi Wahyudi, S.Sos, S.Ik, MH, M.Ik melalui Kapolsek Pagar Jati, Ipda. Iran Tanoki, S. Pd. I., M. Pd menuturkan jika penyelidikan terus berlangsung.

"1 pelaku utama ditetapkan. Untuk kelanjutan kasus ini sedang dalam proses. Kami juga melaporkan ke Polres Benteng atas kejadian ini,” ungkap Iran.

Iran menambahkan, korban diketahui pada Rabu 27 Desember 2023 sudah keluar dari ICU Rumah Sakit Bhayangkara dan sudah pulang kerumah.

“Akan tetap dilanjuti hingga sekarang masih proses. Kami  juga mengamankan barang bukti berupa baju korban serta sebilah pisau milik pelaku," demikian Iran. (imo)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan