RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Menjelang pemilihan kepala desa, daerah, dan pemilihan umum, masyarakat Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) sudah tidak asing lagi dengan kehadiran calon pemimpin di berbagai acara. Fenomena ini seringkali disebut sebagai "butuh dekat dapat pergi."
Warga setempat, Yan, mempertanyakan mengapa calon pemimpin selalu hadir dalam acara-acara masyarakat, seperti pernikahan, sementara di hari biasa sulit untuk mengundang mereka.
"Aneh, jika diundang pasti datang. Kemasyarakatan mereka tampak berlebihan, sampai-sampai menyapa warga di dapur," ungkap Yan.
Senada dengan itu, Lomri menambahkan bahwa kedekatan calon pemimpin dengan masyarakat sering terjadi menjelang pemilihan.
BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/8246/kpu-bengkulu-tengah-terima-90734-surat-suara-untuk-pilkada-2024
"Sudah biasa melihat mereka mendekati keluarga, terutama yang memiliki pengaruh di desa. Baik pemilihan gubernur, bupati, maupun kepala desa, mereka pasti datang," tutup Lomri.(one)