Blusukan ke Desa Genting, Rachmat-Tarmizi Programkan Bangun Jembatan

Jumat 01 Nov 2024 - 21:53 WIB
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Paslon Cabup dan Cawabup Bengkulu Tengah (Benteng) nomor urut 1, Rachmat-Tarmizi ke Desa Genting Kecamatan Bang Haji guna menyerap aspirasi masyarakat sebagai penyelarasan program membangun dari bawah. Kunjungannya ke rumah-rumah ini mendapat respon postif dan disambut antusias oleh masyarakat. 

Cabup Bengkulu Tengah nomor urut 1, Drs Rachmat Riyanto, S.TP, MAP menyampaikan programnya untuk membuka isolasi di desa dengan membangun jembatan penghubung antar Kecamatan Bang Haji dan Kecamatan Pondok Kelapa.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/8227/sapa-tokoh-masyarakat-di-desa-batu-raja-rachmat-tarmizi-berdialog-demi-kemajuan-daerah

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/8225/bawaslu-bengkulu-tengah-kirim-surat-cinta-ingatkan-dprd-tertib-administrasi-izin-kampanye

"Kunjungan kali ini ke Gesa Genting merupakan program kita untuk membangun dari bawah. Tadi kita sudah turun ke rumah - rumah warga. Dan insyaallah salah satu program yang akan kita realisasikan disini adalah pembangunan jembatan penghubung Desa Genting dan dusun Talang Selatan, Sidodadi, Desa Sidorejo dan Pondok Kelapa. Hal ini perlu untuk membuka isolasi dan percepatan jarak tempuh warga yang ingin melakukan aktivitasnya diluar desa," kata Rachmat.(cw3)

Tags :
Kategori :

Terkait