Kurun Seminggu, 2 Peristiwa Kebakaran Terjadi, Ini Imbauan Camat Pondok Kelapa

Selasa 28 Nov 2023 - 20:12 WIB
Reporter : Azwin Pratama
Editor : Leonardo Ferdian

PONDOK KELAPA, RBt – Peristiwa kebakaran di wilayah Kecamatan Pondok Kelapa sedang marak terjadi. Kurun satu minggu lalu, sudah ada 2 peristiwa kebakaran yang menimpa rumah warga yakni di Desa Pasar Pedati pada Rabu 22 November 2023 dan Desa Pekik Nyaring pada Sabtu 25 November 2023 lalu. Kedua peristiwa ini mengakibatkan masing-masing rumah ludes terbakar dan kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Mengingat kerapnya peristiwa kebakaran terjadi, Camat Pondok Kelapa, Lismawati, S.Ip mengimbau masyarakat untuk lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap ancaman bahaya kebakaran. Diantaranya memastikan kabel listrik di dalam rumah masih dalam kondisi bagus. Kemudian tidak melakukan pembakaran sampah sembarangan maupun hal-hal lain yang dapat memicu munculnya api.

‘’Kami cukup prihatin di wilayah Kecamatan Pondok Kelapa sudah ada 2 rumah warga yang terbakar. Diduga pemicu api dari korsleting listrik. Kedepan kita harus waspada dan memperhatikan arus pendek di dalam rumah. Mematikan peralatan elektronik yang tidak digunakan dan tidak melakukan pembakaran sampah sembarangan. Mudah-mudahan dengan langkah minimalisir ini, peristiwa kebakaran dapat dicegah,’’ demikian Lismawati.(cw2)

Tags :
Kategori :

Terkait