Keabsahan Data 117 Atlet POPDA Asal Bengkulu Tengah Diverifikasi

Rabu 17 Apr 2024 - 22:38 WIB
Reporter : Endah Sularti
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Tim aju asal Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) menyerahkan data atlet yang akan berlaga pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Mei 2024 mendatang.

Terdapat 117 atlet yang datanya diserahkan ke Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Bengkulu untuk diverifikasi.

Kepala Dispora Benteng, Eddy Susila, S.STP, M.Si mengatakan jika pada POPDA nantinya, Kabupaten Bengkulu Tengah akan mengikutsertakan atlet untuk 8 cabang olahraga (cabor). Yakni cabor pencak silat, badminton, tenis lapangan, tinju, takraw, sepak bola, bola voli dan bola basket.

Atlet akan dipersiapkan dengan matang agar nantinya dapat bertanding secara maksimal. Harapannya, atlet Benteng dapat meraih prestasi yang akan mengharumkan nama daerah.

‘’Atlet yang akan bertanding saat ini sudah menjalani latihan. Harapannya, meskipun dengan dukungan fasilitas yang seadanya, atlet bisa berprestasi dan mengharumkan nama Kabupaten Bengkulu Tengah,’’ ujar Eddy.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3565/dbd-menghantui-masyarakat-diminta-lakukan-ini-sebagai-upaya-pencegahan

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3521/aquatik-bengkulu-tengah-buka-pendaftaran-sertifikasi-kepelatihan-lisence-d-renang

Terpisah, Kepala Dispora Provinsi Bengkulu, Ika Joni Ikhwan, S.E., MM melalui Kabid Peningkatan Prestasi, Julian Wijaya, S.Kom., MAP mengatakan, tim verifikasi akan mengecek keabsahan data hard copy para atlet yang akan bertanding POPDA mendatang.

Dilakukan pemeriksaan dengan mencocokkan dengan data asli atlet. Verifikasi akan berlangsung selama 10 hari kedepan dimulai pada 17 April 2024 ini. 

‘’Terdapat perbedaan signifikan di POPDA 2024 ini. Sebelum verifikasi berkas atau hard copy, melalui link google drive yang dibagikan sudah dilakukan input data secara online,’’ ungkap Julian.

Julian menjelaskan jika terdapat perubahan jadwal pelaksanaan POPDA 2024 ini. Jika sebelumnya ditetapkan pelaksanaan pada 6 Mei hingga 10 Mei, jadwal terbaru ditetapkan pada 13 Mei hingga 17 Mei mendatang. 

‘’Jadwal diundur karena jadwal sebelumnya bertepatan dengan pelajar yang akan melaksanakan ujian,’’ demikian Julian.(cw1)

Kategori :