Mau Kesehatan Gigi dan Mulut Tetap Terjaga Selama Puasa? 6 Jenis Makanan Ini Harus Dihindari

Sabtu 06 Apr 2024 - 11:09 WIB
Editor : Mezi Adriansa

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Puasa merupakan bulan yang penuh dengan kesempatan untuk meningkatkan kesehatan, baik fisik maupun keimanan.

Namun, terkadang dalam proses berpuasa, kita cenderung tergoda untuk mengonsumsi makanan dan minuman tertentu.

Hingga tanpa disadari makanan dan minuman tersebut bisa berdampak buruk pada kesehatan gigi dan mulut kita.

Oleh karena itu, penting bagi kita untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut selama bulan puasa dengan menghindarinya.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3331/bingung-mau-bikin-kue-apa-buat-lebaran-cobain-5-ide-ini-lengkap-dengan-bahan-dan-cara-membuat

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3314/lahir-di-bulan-ramadan-berikut-50-nama-bayi-laki-laki-dan-perempuan-bisa-jadi-referensi

1. Makanan Manis dan Bersantan

Makanan yang tinggi gula dan lemak, seperti kue-kue manis, minuman bersantan, dan hidangan pencuci mulut lainnya, dapat meningkatkan risiko kerusakan gigi dan pembentukan plak.

Gula dalam makanan ini dapat berinteraksi dengan bakteri di dalam mulut, menghasilkan asam yang merusak lapisan gigi.

2. Makanan Asam

Makanan atau minuman yang tinggi asam, seperti jeruk, lemon, dan minuman berkarbonasi.

Hal inilah yang dapat melarutkan lapisan email gigi, meningkatkan risiko terjadinya kerusakan gigi.

Selama bulan puasa, hindarilah konsumsi makanan dan minuman asam yang berlebihan, dan pastikan untuk membersihkan gigi setelah mengonsumsinya.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3348/seberapa-berbahaya-msg-atau-micin-untuk-anak-emak-emak-wajib-tau

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3345/inilah-4-smartwatch-dengan-baterai-super-awet-bisa-tahan-seminggu-hingga-sebulan-lebih

Kategori :