RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Nasib apes dialami Supardi, warga Desa Lagan Bungin Kecamatan Semidang Lagan. Rumah miliknya dibobol maling pada Sabtu, 27 Januari 2024 sekitar pukul 15.31 WIB.
Akibat kejadian ini, 6 kg beras, 1 unit handphone, 5 lembar kain sarung dan 1 kg gas melon raib. Kejadian ini pertama kali diketahui oleh istrinya saat baru pulang dari berkebun.
Kepada wartawan, Supardi mengatakan jika pelaku diduga masuk ke rumahnya dengan cara mengcongkel jendela kayu sebelah kanan. Usai berhasil masuk, pelaku masuk ke dalam kamar dan mengacak isi lemari.
‘’Istri saya yang pertama kali mengetahui ini. Isi rumah sudah berantakan. Pelaku mengambil beras, kain sarung, handphone, gas melon. Sementara mesin parut kelapa dan TV masih berada di ruang tengah,’’ kata Supardi.
Supardi menuturkan, kejadian tersebut terjadi pada saat rumah dalam keadaan kosong. Anaknya sedang berada di luar rumah serta dirinya Istri pergi ke kebun. Atas kejadian tersebut, dirinya mengalami kerugian sebesar lebih kurang Rp 2 juta.
‘’Kerugiannya memang tidak seberapa. Akan tetapi, handphone yang hilang tersebut penting untuk anak bersekolah,’’ jelas Supardi.
Sementara, Kades Lagan Bungin, Robbi Rinaldi mengatakan, atas kejadian ini dirinya turun mengecek langsung ke lokasi.
Ia mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap berhati-hati, mengingat kondisi saat ini sedang musim paceklik.
‘’Kita mengecek langsung. Benar yang hanya diambil barang-barang yang mudah dibawa. Sedangkan TV dan mesin parut kelapa tidak diambil. Mudah-mudahan pelaku segera tertangkap. Untuk masyarakat Desa Lagan Bungin selalu berhati-hati dalam meninggalkan rumah dan menaruh barang,’’ pungkas Robbi.(one)