Absensi Kehadiran Guru di Bengkulu Tengah Didata, Tak Masuk Bakal Disanksi?

Selasa 02 Jan 2024 - 23:12 WIB
Reporter : Azwin Pratama
Editor : Leonardo Ferdian

Hari Pertama Sekolah Pasca Libur Semester

EDUKASI RBt – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) saat ini masih melakukan perekapan absensi kehadiran guru SD maupun SMP pada hari pertama kerja atau masuk sekolah pasca libur semester, tepatnya Selasa 2 Januari 2024 kemarin. Jika nantinya terdapat guru ataupun kepala sekolah yang nambuh libur, apakah akan disanksi?

Kepala Dinas Dikbud Benteng, Drs. Tomi Marisi, M.Si melalui Kasi Kurikulum, Sulianto, M.Pd mengatakan pihaknya masih menunggu penyampaian data dari masing-masing pengawas sekolah. 

‘’Hari pertama ini pengawas pembina langsung memantau ke sekolah binaan. Kami belum mendapat informasi soal ketidakhadiran guru atau kepsek. Masih menunggu pengawas untuk menyampaikan data absensi ke Dikbud,’’ kata Sulianto.

Sementara itu, pada hari pertama sekolah aktifitas diawali dengan gotong-royong membersihkan lingkungan sekolah pasca ditinggal libur selama dua minggu terakhir. Selain itu, terdapat pengarahan mengenai pembelajaran pada semester genap.

Kepala SDN 87 Benteng, Iskandar, M.Pd mengatakan pada hari pertama ini pelajar guru diberi arahan tentang kemantapan masuk semester genap. 

‘’Kami tadi berkumpul pada hari pertama soal persiapan semester genap. Mengingatkan kembali yang belum mengisi data di aplikasi dan dilanjutkan kebersihan kelas,’’ kata Iskandar. 

Terpisah, Kepala SMPN 4 Benteng, Drs. Rusman menyampaikan, kegiatan di hari pertama ini dimulai dari pembagian jadwal mapel, kebersihan lingkungan, rapat semester dan hal lain yang dianggap perlu. 

‘’Banyak kegiatan hari ini (kemarin, red). Kami awali dengan pembagian jadwal. Kalau dari Dinas belum ada pantauan. Mungkin besok (hari ini, red),’’ kata Rusman.  

Senada disampaikan Kepala SMPN 25 Benteng, D Tirta Jaya M, SE, M.Ak. Ia memaparkan pelaksanaan mulai dari bagi jadwal, melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dan rapat agenda bersama guru. 

‘’Kami menjalankan KBM seperti biasa. Tadi juga dilaksanakan rapat e-Kinerja, SKP, P5 dan program sekolah penggerak. Kami juga sampaikan laporan absensi guru ke dinas,’’ pungkas Tirta.(cw2)

Tags :
Kategori :

Terkait