Tawarkan Penginapan Nan Nyaman, Vila Lubakam Resort Wisata Batu Kambing Akan Dibuka pada 1 Maret 2025

Sabtu 22 Feb 2025 - 22:34 WIB
Reporter : Nugroho Bayu Santoso
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Vila Lubakam Resort yang terletak di kawasan wisata Lubuk Batu Kambing, Desa Padang Kedeper Kabupaten Bengkulu Tengah hampir rampung dan siap beroperasi pada 1 Maret 2025. Proses persiapan telah mencapai 95 persen dengan hanya menyisakan beberapa finishing pada interior kamar.

"Saat ini, vila sudah 95 persen siap beroperasi. Kami sedang menyelesaikan beberapa detail terakhir di dalam kamar. AC, toilet, dan kasur sudah terpasang," ujar Mashuri, Supervisor Vila Lubakam Resort, pada Sabtu, 22 Februari 2025.

Pembukaan Vila Lubakam Resort ini juga akan disertai dengan pengoperasian kafe, yang direncanakan untuk menarik pengunjung, terutama selama bulan Ramadan. Kafe ini juga akan menyediakan tempat untuk bersantai dan bernyanyi, serta ruang bagi pengunjung yang ingin berbuka puasa bersama.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/11363/pj-sekda-pastikan-add-dan-dd-bengkulu-tengah-tidak-dipangkas

"Rencananya, kami akan launching pada 1 Maret 2025. Kafe ini juga akan menjadi tempat bagi pengunjung yang ingin buka puasa bersama selama Ramadan. Kami memaksimalkan momen bulan Ramadan untuk menarik lebih banyak pengunjung," tambah Mashuri.


--

Vila Lubakam Resort menawarkan harga sewa yang terjangkau, mulai dari Rp300.000 per malam untuk kamar tanpa AC, dan Rp450.000 per malam untuk kamar dengan AC. Harga sewa tersebut sudah termasuk nasi dan sarapan pagi. Selain itu, saung-saung di sekitar vila juga sudah dapat digunakan dengan harga sewa Rp10.000 per jam.

"Untuk harga sewa, mulai dari Rp300.000 per malam untuk kamar tanpa AC dan Rp450.000 untuk kamar dengan AC. Pengunjung yang menyewa juga akan mendapatkan nasi dan sarapan pagi. Saung-saung di sekitar vila juga sudah bisa disewa dengan harga Rp10.000 per jam," kata Mashuri.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/11362/bumdes-kabupaten-bengkulu-tengah-berharap-dilibatkan-dalam-program-makan-bergizi-gratis

Selain fasilitas yang sudah tersedia, pengelola vila juga merencanakan penambahan fasilitas baru seperti flying fox, saung tambahan, dan penginapan di pinggir sawah. Proses pembangunan tempat resepsionis juga tengah berlangsung.

"Masih ada banyak fasilitas yang sedang dalam tahap pembangunan, seperti flying fox, penambahan saung, dan penginapan di pinggir sawah. Kami juga sedang membangun tempat resepsionis," tambah Mashuri.

Dengan persiapan yang matang, Vila Lubakam Resort diharapkan dapat menjadi destinasi wisata yang menarik, baik untuk wisatawan lokal maupun mancanegara.(cw1)

Kategori :