BREAKING NEWS: Ditinggal Pergi Salat Tarawih, Rumah Warga Bengkulu Tengah Dibobol Maling Merugi Rp 5 Juta

Rumah warga di Bengkulu Tengah dibobol maling saat salah tarawih.--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Nahas dialami Nuryoto (58) warga Desa Jayakarta Kecamatan Talang Empat Kabupaten Bengkulu Tengah. Rumah kediamannya dibobol maling saat dirinya sedang menunaikan salat tarawih perdana bulan suci Ramadan 1445 Hijriah pada Senin 11 Maret 2024. Akibat kejadian ini, Nuryoto merugi sekitar Rp 5 juta rupiah. Rinciannya, uang tunai Rp 3,5 juta dan sisanya voucher pulsa ikut dibawa kabur.

 

Diketahui jika pelaku masuk ke dalam ruko korban melalui pintu belakang dengan cara mencongkel. Atas kejadian ini, korban telah melapor ke Polsek Talang Empat Polres Bengkulu Tengah Polda Bengkulu. 

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Pelajar Usia 14 Tahun di Bengkulu Tengah Ditemukan Meninggal Dunia Diduga Gantung Diri

Kades Jayakarta, Sri Purwanti membenarkan peristiwa tersebut. Korban bersama dengan keluarga dan warga lainnya sedang menunaikan ibadah salat tarawih. Diperkirakan pelaku beraksi pada pukul 20.10 WIB. Kejadian ini baru diketahui usai korban pulang ke rumah melihat pintu belakang telah dirusak. Setelah diperiksa, uang tunai raib.

 

"Benar. Ada rumah warga saya yang dibobol maling. Sudah dilaporkan ke kepolisian. Saat ini sedang ditindaklanjuti," ujar Sri.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Kebakaran di Bengkulu Tengah, 1 Rumah Warga Ludes

Sri mengimbau kepada masyarakat untuk lebih hati-hati dan waspada terhadap aksi pencurian. 

 

"Saya imbau tingkatkan kewaspadaan. Kami dari pemerintah desa juga tidak tinggal diam. Jangan sampai kejadian yang sama terulang kembali," demikian Sri.(cw1)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan