Resmi, Ini Dia Jadwal Safari Ramadhan 1445 Hijriah Pemkab Bengkulu Tengah

Surat pemberitahuan jadwal safari ramadhan 1445 Hijriah.--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Memasuki bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah nantinya, Pemkab Bengkulu Tengah telah mengagendakan kegiatan safari ramadhan. Terdapat 11 titik desa yang akan dikunjungi oleh Pj Bupati Bengkulu Tengah, Dr. Heriyandi Roni, M.Si, Sekdakab Bengkulu Tengah, Drs. Rachmat Riyanto, ST, MAP dan jajaran Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

BACA JUGA:Pj Bupati Heri Roni Ketuai Mabicab, Sekda Rachmat Ketua Kwarcab Bengkulu Tengah

Dalam kegiatan ini juga turut dihadiri Kepala Kemenag Bengkulu Tengah, Staf Ahli Bupati, Baznas Bengkulu Tengah, FKUB Bengkulu Tengah dan MUI Bengkulu Tengah.

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Kabupaten Bengkulu Tengah, Rahmat Apriadi, S.STP, ME mengatakan  jika jadwal safari ramadhan telah disusun. Jajaran Pemkab Bengkulu Tengah akan melaksanakan sholat isya dan tarawih bersama dengan jamaah masjid. Selanjutnya juga ada ceramah agama.

BACA JUGA:Pertek BKN Sudah Diterima, Pemkab Ajukan Surat Usulan Pelantikan JPTP ke Kemendagri

"Jadwal sudah tersusun. Ada 11 titik desa yang masjidnya akan dikunjungi untuk kegiatan safari ramadhan Pemkab Bengkulu Tengah. Insya Allah Pj Bupati dan Sekda akan selalu hadir. Kegiatan ini selain meningkatkan iman dan takwa, juga mempererat silaturahmi dengan warga setempat," pungkas Rahmat.(**)

 

Berikut 11 Lokasi Safari Ramadhan Pemkab Bengkulu Tengah

 

13 Maret 2024 di masjid At Taqwa Desa Sungkai Berayun Kecamatan Bang Haji.

 

15 Maret 2024 di masjid Jamik Desa Pagar Jati Kecamatan Pagar Jati. 

 

18 Maret 2024 di masjid Nurul Falah Kelurahan Taba Penanjung Kecamatan Taba Penanjung.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan