Hengkang dari Viking FK, Shayne Pattynama Dapat Banyak Tawaran, dari Klub Mana?

--

SPORT - Shayne Pattynama memilih untuk tidak memperpanjang kontraknya dengan klub asal Norwegia, Viking FK. 

Dengan begitu, full back Timnas Indonesia tersebut bebas mencari klub baru untuk musim 2024 mendatang. 

Viking FK sejatinya sudah menyodorkan perpanjangan kontrak kepada Shayne.

Namun, belasteran Indonesia-Belanda itu kurang puas dengan tawaran kontrak baru yang disodorkan. 

"Saya yang menolak tawaran itu (kontrak baru, red)," ungkap Shayne dari YouTube Vikingpodden. 

Selepas berpisah dengan Viking FK, pesepak bola berusia 25 tahun itu mengaku banyak mendapat tawaran dari sejumlah klub.

Namun, Shayne tak merinci klub mana yang dimaksud. 

"Ada tawaran yang datang, dan banyak hal terjadi. Saya hanya menunggu sampai waktu yang tepat, dan mengambil keputusan yang tepat," sambungnya.

Sejumlah spekulasi muncul terkait klub baru Shayne Pattynama. 

Ada yang menyebut sang pemain akan hijrah ke Swedia untuk membela Hammarby IF.

"Sekarang saya belum tahu (klub yang dituju, red), tetapi dalam waktu dekat kita akan tahu kepastiannya," tutupnya.(mcr15/jpnn)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan