Ormas Diminta Berperan Aktif dalam Pembangunan dan Kesuksesan Pilkada 2024
--
RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Untuk memperkuat pemberdayaan, komunikasi, dan sinergi antara Organisasi Masyarakat (Ormas) dan pemerintah daerah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Tengah melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) menggelar kegiatan silaturahmi dan pembinaan Ormas dengan tema "Peran Serta Ormas Dalam Pembangunan dan Menyukseskan Pilkada Serentak 2024."
Acara yang diadakan kemarin di Aula Riung Gunung dibuka oleh Sekda Bengkulu Tengah, Drs. Rachmat Riyanto, ST, M.AP. Turut hadir Kajari Benteng, Dr. Firman Halawa, SH, MH, Pabung Kodim 0407 Bengkulu, Letkol Oki Fikriansyah, ST, Ketua Bawaslu Benteng, Evi Kusnandar, S.Pd, serta Kepala Kesbangpol Benteng, Andi Erzantara, S.STP, M.Si, bersama perwakilan ormas setempat.
Dalam sambutannya, Sekda Rachmat Riyanto menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan silaturahmi dan pembinaan ini. Ia menekankan pentingnya peran Ormas dalam menciptakan situasi kondusif, terutama menjelang Pilkada.
“Eksistensi Ormas akan diakui oleh masyarakat jika mampu melakukan pemberdayaan dan penyadaran yang memberikan manfaat langsung. Ormas bisa menjadi motor penggerak untuk menciptakan suasana kondusif di daerah, khususnya dalam rangka menyukseskan Pilkada,” ujar Sekda.
Sementara itu, Kepala Kesbangpol, Andi Erzantara, melalui Kabid Ketahanan Ekonomi, Sosial, Budaya, Agama dan Organisasi Kemasyarakatan, Hekatman, S.Si, M.AP, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat komunikasi dan kolaborasi antara Ormas dan stakeholder terkait.
“Kami berharap Ormas dapat memberikan kontribusi positif dalam pembangunan daerah. Silaturahmi dan pembinaan ini merupakan bentuk komunikasi yang baik antara pemerintah daerah dan Ormas,” pungkas Hekatman. (ae2)