Kwarcab Pramuka Bengkulu Tengah Audiensi ke Sekda Rachmat Riyanto, Hasilnya?

--

METROPOLIS RBt – Pada Jum'at, 8 Desember 2023 lalu, Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) melaksanakan audiensi ke Sekdakab Benteng, Drs. Rachmat Riyanto, S.T, M.A.P. 

Pada audiensi, perwakilan Kwarcab Benteng menyampaikan aspirasi untuk pelaksanaan Musyawarah Cabang (Muscab) ke III tahun 2023 ini agar Sekdakab Benteng menjadi ketua periode selanjutnya.

Sekretaris Kwarcab Benteng, Gigih Prasetyo mengatakan dalam hasil audiensi tersebut, Sekda Benteng menyambut dengan baik aspirasi yang disampaikan. Tetapi dirinya sendiri belum memutuskan apakah bersedia atau tidak untuk dicalonkan sebagai ketua. Ada beberapa hal yang harus dilakukan termasuk dengan berkoordinasi dengan Pj Bupati Benteng, Dr. Heriyandi Roni, M.Si. 

‘’Beliau menyambut dengan baik hal tersebut. Namun, beliau meminta beberapa hari kedepan untuk berpikir terlebih dahulu dan akan berkoordinasi terlebih dahulu kepada Pj Bupati,’’ kata Gigih.

Gigih menuturkan, pihaknya masih akan menunggu kepastian dari sekda yang nanti akan dikonfirmasi bersedia atau tidak sebagaimana dicalonkan untuk Ketua Kwarcab Benteng. 

‘’Kita masih menunggu kepastian apakah pak Rachmat bersedia atau tidak.  Tentu besar harapan kami agar beliau dapat berkenan dalam dicalonkan sebagai ketua. Kami melihat sosok beliau termasuk yang cocok menjabat jabatan ini,’’ demikian Gigih.(one)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan