Warga Desa Srikuncoro Konsultasikan Ini ke Salah Satu Balon Bupati Bengkulu Tengah

--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Saat sedang diterpa permasalahan di lingkungan desa, salah seorang BPD Srikuncoro Kecamatan Pondok Kelapa, Mujiono menemui salah seorang Bakal Calon (Balon) Bupati Bengkulu Tengah (Benteng), H. Sri Budiman, SE untuk konsultasi terkait hal tersebut.    

Disampaikan Mujiono, jika sosok pemimpin yang mau menerima keluh kesah dari masyarakat inilah yang dicari menjadi Bupati Bengkulu Tengah.   Respon tanggap seperti inilah yang dinamakan peduli dengan rakyat. 

‘’Tadi kita berbincang dengan pak Sri Budiman terkait dengan permasalahan yang menerpa Desa Srikuncoro yang kurang baik,’’ ujar Mujiono. 

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/5405/tidak-hanya-rusak-parah-jalan-lintas-desa-sidorejo-desa-sidodadi-juga-tanpa-lampu-penerangan

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/5383/13-ton-jagung-pakan-hasil-program-ketahanan-pangan-dipanen

Sementara, Sri Budiman menyampaikan setiap ada permasalahan pasti ada penyelesaian. Jadi jika ada masalah dimusyawarahkan dengan kepala dingin. Jangan sampai desa dinilai tidak baik. 

‘’Jika ada permasalahan selesaikan dengan baik. Kita sebagai warga desa haruslah mengerti kondisi desa. Jika memang benar katakan benar. Jika salah katakan salah. Supaya tercipta suasana desa yang kondusif,’’ pungkas Sri Budiman. (cw1)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan