105 Atlet POPDA Terima Uang Transport dan Piagam Penghargaan, Reward Peraih Medali Menyusul

--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Sebanyak 105 atlet Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) asal Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) bersama pelatih, panitia dan LO akhirnya menerima uang transport dan piagam penghargaan dari Pemkab Benteng.

Uang dan transport diserahkan pada Jumat 31 Mei 2024 di Kantor Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Benteng. Sementara, untuk reward bagi peraih medali segera menyusul.

Kepala Dispora Benteng, Eddy Susila, S.STP, M.Si melalui Kabid Peningkatan Olahraga Prestasi, Marta Krismiana, S.Sos mengatakan, pembagian uang transport ini merupakan hak bagi atlet yang sudah menjalani kegiatan POPDA Provinsis Bengkulu beberapa waktu lalu. 

‘’Kita telah menyerahkan uang transport dan piagam penghargaan dari Pj Bupati Benteng. Mengenai reward bagi peraih medali, akan diusahakan segera,’’ pungkas Marta.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4612/15-ikm-bengkulu-tengah-ikuti-pendampingan-pengembangan-produk

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4611/tiga-pemuda-asal-bengkulu-tengah-ikuti-seleksi-pemuda-pelopor-tingkat-provinsi-ini-daftar-namanya

Terpisah, pelatih sepak bola, Hadi Siswoyo, S.Pd mengucapkan terima kasih kepada Dispora Benteng yang sudah memberikan uang transport dan piagam penghargaan untuk para atlet.  

‘’Pemberian dari Dispora ini memberikan bentuk perhatian kepada kami selaku atlet dan pelatih ini. Kami ucapkan terima kasih atas pemberian uang transport dan piagam penghargaan dari Pj Bupati Bengkulu Tengah,’’ pungkas Siswoyo.(cw1)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan