Pekerjaan Drainase Desa Penum Masuk Tahap 70 Persen, Minggu ini Dipastikan Rampung
Pembangunan drainase desa Penum--
RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Progres pembangunan di Desa Penum Kecamatan Taba Penanjung berupa drainase di tahun anggaran 2024 sudah berjalan di angka 70 persen. Pengerjaan tersebut juga nanti akan dipastikan selesai dalam awal bulan Juni 2024.
Melibatkan masyarakat desa, pengerjaan tersebut berdasarkan dari swadaya desa dengan memakai jasa pekerja yang berasal dari Desa Penum itu sendiri.
Pendamping Desa Penum, Febrihan Akmal, S.T menyampaikan, dalam pembangunan drainase Desa Penum tersebut sudah ditahap lebih kurang 70 persen pengerjaan. Untuk saat ini juga sudah dilakukan penggalian dan menunggu pemasangan. Diperkirakan awal bulan Juni ini akan segera selesai.
‘’Progres pembangunan saat ini sudah mencapai kurang lebih 70 persen. Galian sudah selesai tinggal pasangan. Target penyelesaian 30 persen tersebut dalam Minggu ini akan selesai. Sejauh ini tidak ada yang bermasalah, tenaga kerja sudah pas dan sesuai progres. Untuk lanjutan pengerjaan tergantung di cuaca, jika panas dalam waktu dekat akan selesai,’’ ungkap Febrihan.
Sementara itu, Kades Penum, Iskandar melalui Kaur Keuangan, Andi Irawan menuturkan, pembangunan desa tahun anggaran 2024 ini adalah drainase sepanjang 110 meter. Pembiayaan sesuai dengan kebutuhan dan para pekerja berasal dari desa itu sendiri.
‘’Pembiayaan sesuai dengan kebutuhan, yang mana dikira kebutuhan akan didahulukan. Saat ini juga pekerja itu berasal dari masyarakat desa itu sendiri tanpa adanya warga desa lain. Kami sebisa mungkin untuk memberdayakan masyarakat juga untuk membuka lapangan pekerjaan,’’ pungkas Andi.(one/prw)