SMAN 3 Bengkulu Tengah Terpilih Sebagai Pilot Project Gerakan Sekolah Sehat

--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - SMAN 3 Bengkulu Tengah (Benteng) terpilih sebagai pilot project Pelaksana Gerakan Sekolah Sehat (GGS) mewakili kabupaten. GGS sendiri merupakan salah satu kebijakan Merdeka Belajar. 

Kegiatan Advokasi Implementasi GGS diadakan pada tanggal 13-15 Mei 2024 di hotel Aston Kartika Jakarta dengan melibatkan kepala sekolah atau mewakili SMA binaan dari Provinsi Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Riau, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Banten, DKI Jakarta, dan DI Yogyakarta.

Pemilihan tersebut merujuk pada Surat Edaran Dirjen Paud Dikdas dan Dikmen Nomor 1725/C/C4/DM.00/02/2024 yang diterbitkan Kemendikbudristek pada 19 Februari 2024 tentang GGS yang ditujukan kepada seluruh kepala dinas provinsi, kabupaten/kota.

Beberapa point terkait SE tersebut diantaranya GSS merupakan suatu gerakan yang dilakukan secara bersama-sama dan terus-menerus oleh pemerintah pusat dan daerah serta kemitraan lainnya untuk menciptakan sekolah sehat dan generasi hebat di satuan pendidikan.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4438/diisi-dengan-tarian-pelepasan-pelajar-kelas-ix-smpn-5-bengkulu-tengah-meriah

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4420/kepsek-pesankan-ini-pada-momentum-perpisahan-dan-pelepasan-pelajar-smpn-1-bengkulu-tengah

Kepala SMAN 3 Benteng, Enton Apiri, M.Pd menyampaikan upaya pembiasaan budaya bersih dan sehat yang berkelanjutan akan terus diimplementasikan. Demi terwujudnya Sumber Daya Manusia (SDM) unggul melalui kesehatan sekolah.

‘’GSS yang meliputi sehat bergizi, sehat fisik, sehat imunisasi, sehat jiwa dan sehat lingkungan akan terus menjadi pembiasaan di sekolah. Kami akan terus mendorong program ini untuk menciptakan generasi yang sehat dan hebat,’’ pungkas Enton.(cw2)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan