Kadis PMD Apresiasi Rakor Pelaku dan Penggiat Desa Cerdas Bengkulu Tengah

Pelaksanaan Rakor Pelaku dan Penggiat Desa Cerdas tingkat kabupaten yang digelar di Hotel Tahura--

Hadirkan Duta Digital, Dinas Kominfo dan GM Rakyat Benteng

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Kepala Dinas Pemberdayaan dan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Bengkulu Tengah Drs. Hendri Donal, S.H., M.H., mengapresiasi gelaran Rapat Koordinasi (Rakor) Pelaku dan Penggiat Desa Cerdas tingkat kabupaten pagi kemarin, Senin 20 Mei 2024. Donal menilai giat tersebut cukup penting untuk desa memaksimalkan pemanfaatan teknologi digital. 

"Silakan nanti bapak ibu sekalian simak betul pemaparan dari ketiga narasumber kita ini, sebab mereka orang yang ahli di bidangnya, silakan tanyakan jika ada yang kurang jelas. Sebab kegiatan ini menurut saya cukup bermanfaat bagi bapak ibu di desa dalam menjalankan dan mengembangkan website desanya masing-masing. Harapan kita tentunya melalui program desa cerdas ini dapat mencerdaskan masyarakat dalam hal peningkatan keterampilan dan pengetahuan dasar masyarakat desa dalam pemanfaatan internet untuk meningkatkan kreativitas dan kesejahteraan," papar Donal dalam sambutannya. 

Diinisiasi Bidang Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Pedesaan Dinas PMD, yang dipimpin Sandarman selaku Kabid, menghadirkan 3 narasumber yang terdiri dari duta digital Kabupaten Bengkulu Tengah, Dinas Kominfotik Kabupaten Bengkulu Tengah serta Media Rakyat Benteng para peserta rakor yang terdiri dari kader digital desa serta aparatur desa cukup antusias menyimak penjelasan yang dipaparkan. 

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4327/ternyata-bukan-1-tapi-2-unit-mobil-telantar-di-bengkel-segini-biaya-yang-harus-dibayar-dinas-sosial

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4326/kasus-dugaan-phk-karyawan-spbu-pondok-kelapa-bergulir-ke-disnakertrans-provinsi-bengkulu

"Kami mewakili rekan-rekan kepala desa dan perangkat yang hadir berterima kasih karena telah diundang menghadiri kegiatan ini. Banyak ilmu baru yang kami dapatkan di sini, seperti pemilihan jenis konten yang tepat untuk ditampilkan di website sesuai penjelasan pak Wiro tadi, itu kami baru tahu pak. Kami akan tindaklanjuti dengan menerapkannya dengan kawan-kawan yang mengelola web desa kami," ungkap Elvi Febriyanti, Kades Nakau didampingi Titin Sumarni, Kades Air Sebakul.

Dalam pemaparannya, Duta Digital Desa  untuk Kabupaten Bengkulu Tengah, Agus Saefuloh menguraikan capaian program desa cerdas atau Smart Village sejak awal pelaksanaan. Termasuk Agus juga mengulas soal 6 pilar desa cerdas yang diantaranya, Masyarakat Cerdas, Tata Kelola Cerdas, Lingkungan Cerdas serta Kehidupan Cerdas. 

Sementara UT Hidayat Bastari, selaku Pranata Komputer Ahli Muda Bidang Aplikasi Informatika Dinas Kominfotik lebih ke penjelasan pengelolaan web desa untuk sarana informasi dan publikasi desa.(fry)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan