Daftar 5 HP Gaming Murah Harga Rp 1 Jutaan, Cocok Buat Para Gamers!

Ilustrasi--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Para gamers dalam bermain game, khususnya di HP, pastinya mereka ingin mencari kenyamanan dalam bermain.

Faktor biasanya yang menjadi perhatian ialah performa atau spesifikasi dari HP yang akan digunakan.

Namun kebanyakan HP gaming dengan spesifikasi yang mendukung game berat memiliki harga yang cukup tinggi.

Namun faktanya, ada juga loh HP gaming murah yang bisa dipakai untuk bermain game. Berikut rekomendasinya.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4065/4-smartphone-dan-tablet-dirilis-pada-awal-mei-2024-ini-daftarnya

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4064/segera-rilis-inilah-bocoran-spesifikasi-dan-harga-hp-oppo-reno-12-series

Bahkan beberapa HP ini dibandrol dengan harga yang terjangkau berkisar 1 jutaan.

Cocok banget deh jadi rekomendasi bagi kamu yang suka bermain game, namun memiliki budget yang terbatas.

Berikut akan kami sajikan 5 HP gaming murah dengan harga Rp 1 jutaan.

1. Poco C65

Performa Poco C65 sudah selayaknya cocok untuk dijadikan sebagai HP gaming.

Mengusung tenaga chipset MediaTek Helio G85 dengan layar 6,71 inci, hp ini sangat cocok dipakai untuk bermain game seperti PUBG Mobile maupun Mobile Legends.

Ditambah grafis dengan resolusi Full HD+ yang sangat nyaman saat dibawa bermain game.

Terlebih lagi, Poco C65 ini memiliki daya baterai berkapasitas 5000 mAh.

Untuk harganya, Poco C65 ini dibandrol dengan harga berkisar Rp 1.099.000 - Rp 1.399.000.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4040/ribet-mana-pakai-iphone-atau-android-begini-penjelasannya

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3991/terapkan-7-tips-ini-dijamin-bisa-bikin-hp-android-anda-awet-dan-tahan-lama

2. Poco M5s

Rekomendasi HP gaming selanjutnya juga hadir dari merek Poco yakni Poco M5s.

HP ini mengandalkan chipset MediaTek Helio G88 sebagai dapur pacunya.

Dengan layar berukuran 6,43 inci serta beresolusi Full HD+ membuatnya sangat cocok saat dipakai dalam bermain game.

Apalagi Poco M5s ini juga memiliki daya baterai berkapasitas 5000 mAh.

Harga Poco M5s di kisaran Rp 1,3 jutaan dengan pilihan RAM 4GB/6GB.

3. Infinix Smart 8

Selanjutnya ada Infinix Smart 8 yang bisa jadi rekomendasi bagi para gamers.

Infinix Smart 8 ditenagai chipset MediaTek Helio G35 yang cukup mumpuni untuk bermain game.

Memiliki layar berukuran 6,6 inci dengan resolusi HD+ cukup luas untuk nge-game. Harganya berkisar Rp 1,2 juta untuk pilihan RAM 4GB.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3990/jangan-salah-inilah-5-hal-yang-menjadi-pertimbangan-para-gamers-dalam-memilih-hp-gaming

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3967/spesifikasi-oppo-a58-hp-canggih-dengan-fitur-nfc-punya-ram-8-gb-dan-harga-rp-2-jutaan

4. Redmi 12

Redmi 12 bisa jadi pilihan bagi kamu yang ingin mencari HP gaming murah dengan budget terbatas.

Ditenagai chipset MediaTek Helio G88, membuatnya, sanggup untuk melibas game seperti PUBG Mobile ataupun Mobile Legends.

Ditambah lagi layar dengan resolusi Full HD+ dan daya baterai berkapasitas 5000 mAh, jadi tambah nyaman saat di pakai ngegame.

Harga dari Realme 12 ini berkisar Rp 1,3 juta, murah bukan?

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3967/spesifikasi-oppo-a58-hp-canggih-dengan-fitur-nfc-punya-ram-8-gb-dan-harga-rp-2-jutaan

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3913/daftar-terbaru-hp-xiaomi-yang-dapat-pembaruan-sistem-operasi-hyperos-di-awal-mei-2024


5. Redmi 9

Rekomendasi terakhir hadir dari produk Redmi kembali yakni Redmi 9.

HP ini ditenagai chipset MediaTek Helio G35 dengan layar berukuran 6,53 inci serta resolusi HD+.

Urusan dayanya pun memiliki baterai berkapasitas 5000 mAh yang tahan lama.
Harga dari Redmi 9 ini berkisar Rp 1,1 juta.

Nah, itulah beberapa rekomendasi HP gaming murah dengan harga Rp 1 jutaan.

HP mana yang buat kamu tertarik untuk membelinya? (**)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan