Pagu Dana Desa Kecil, Kades Ini Sebut Tak Akan Hambat Peningkatan Pembangunan Infrasruktur
Kades Semidang, Doni Martono--
RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Minimnya pagu anggaran Dana Desa (DD) yang diterima tidak membuat Pemerintah Desa (Pemdes) Semidang Kecamatan Semidang Lagan patah arang. Meski anggaran dana desa hanya senilai Rp 500 juta, namun dipastikan anggaran tersebut telah dikelola dengan baik untuk peningkatan pembangunan infrastruktur.
Seperti di tahun 2024 ini, ada 2 item pembangunan infrastruktur yang akan dilaksanakan. Diantaranya pembangunan drainase dan pengalihan kegiatan ketahanan pangan menjadi jalan rabat beton.
Kades Semidang, Doni Martono mengatakan, termasuk desa yang mendapat DD paling kecil di Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) tidak menutup kemungkinan untuk melanjutkan program pengembangan desa.
Di tahun 2024 ini, drainase 2 titik dan jalan rabat beton sepanjang 160 meter disiapkan untuk peningkatan pembangunan desa.
‘’Jangan sampai kalah walaupun pagu DD kita kecil. Drainase sepanjang total 80 meter di 2 titik dan jalan rabat beton sepanjang 160 meter di Dusun 2 akan kita laksanakan. Telah diputuskan bersama-sama dengan masyarakat,’’ jelas Doni.
BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3638/pasca-cuti-lebaran-pemdes-bersih-bersih-kantor
Doni melanjutkan, pembangunan tersebut merupakan keputusan bersama masyarakat, terlebih dengan jalan rabat beton yang mengarah ke lokasi perkebunan dan pertanian.
‘’Bukan semerta-merta kehendak oleh kades, ini permintaan masyarakat dan kita terima. Saya juga berpandangan kalau pembangunan akan lebih bermanfaat jika dipakai untuk ketahanan pangan hewani. Tentunya masyarakat juga tidak bersusah-payah nanti mengeluarkan hasil panen,’’ demikian Doni.(one)