Rekrutmen CASN Pemkab Bengkulu Tengah Buka Formasi Lulusan SMA
Apileslipi, S.Kom, M.Si., Kepala BKPSDM Bengkulu Tengah--
Tahapan Dimulai April 2024
RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Informasi penting bagi lulusan SMA sederjat yang ingin mengikuti rekrutmen Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) tahun 2024 ini, baik untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) ataupun Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Pemkab Bengkulu Tengah (Benteng) yang mendapatkan kuota sebanyak 2.009 akan membuka kesempatan kepada lulusan SMA sederajat dalam mengikuti seleksi nantinya.
Disampaikan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Benteng, Apileslipi, S.Kom, M.Si, saat ini pihaknya tengah melakukan penyusunan rincian formasi yang akan dibuka pada rekrutmen CASN 2024 berdasarkan jumlah kuota yang diterima.
Tidak hanya membuka kesempatan bagi lulusan S1, namun juga kepada lulusan SMA sederajat. Setelah dirincikan, formasi disampaikan ke Badan Kepegawaian Negara (BKN) RI melalui aplikasi untuk diverifikasi ulang.
‘’Setelah kuota untuk Benteng diberikan oleh MenpanRB beberapa hari lalu, kita menyusun rincian formasinya. Rencananya akan ada dibuka formasi untuk SMA sederajat untuk PPPK,’’ ujar Apileslipi.
Apileslipi menjelaskan, diperkirakan pendaftaran untuk rekrutmen CASN pada April mendatang. Pemkab Benteng mendapatkan kuota sebanyak 2.009 dengan rincian 1.695 formasi PPPK dan 314 formasi CPNS.
Seleksi CPNS, formasi yang diterima hanya untuk tenaga teknis dan tenaga kesehatan (Nakes). Sedangkan, untuk formasi tenaga guru atau tenaga pendidik tidak tersedia. Lalu seleksi PPPK, akan menerima untuk formasi tenaga guru. Disamping itu, PPPK juga terbuka untuk formasi tenaga teknis dan tenaga kesehatan.
‘’Kemungkinan April ini sudah mulai tahapan rekrutmennya. Tentu ada syarat-syarat bagi peserta yang harus dipenuhi. Terutama terkait dengan kualifikasi pendidikannya,’’ demikian Apileslipi.(fry)