Perut Sapi Diduga Diracuni Dibelah, Pemilik Temukan Hal Mengejutkan
Pisang dalam keadaan setengah utuh ditemukan dalam perut sapi.--
RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Kecurigaan warga Desa Lagan Bungin Kecamatan Semidang Lagan Kabupaten Bengkulu Tengah Provinsi Bengkulu terhadap dugaan diracuninya sejumlah sapi warga oleh oknum tak bertanggungjawab semakin menguat. Pada Sabtu 16 Maret 2024, pemilik sapi mencoba membelah perut sapi yang sudah mati tersebut. Alhasil ditemukan 2 buah pisang warna kuning setengah utuh di dalam perut sapi. Kuat dugaan, pisang tersebut diracuni lalu dipaksa untuk dimakan oleh sapi.
Kepada wartawan, pemilik Sapi, Suwarni menjelaskan, bersama dengan warga telah membelah perut sapi. 2 buah pisang yang masih berbentuk nampak diantara jerami dalam perut.
‘’Benar. Ada 2 buah pisang berwarna kuning yang masih sangat berbentuk diantara rumput-rumput yang sapi itu makan. Dugaan kuat kalau sapi tersebut diracuni melalui pisang ini,’’ kata Suwarni.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Jelang Waktu Berbuka Puasa, Seekor Sapi di Bengkulu Tengah Ditemukan Mati Diduga Diracuni
Suwarni mengatakan, kejadian matinya sapi di wilayah tersebut bukan pertama kali. Namun diketahui hingga saat ini sudah lebih 10 sapi warga yang ditemukan mati.
‘’Sapi saya saja sudah 4 ekor, belum lagi yang lain. Seperti pemilik Mardon yang hampir seluruh sapi berjumlah 10 ekor mati. Kemudian sapi milik Nia sudah lebih 10 ekor juga dalam beberapa tahun ini. Artinya kejadian ini bukan satu atau dua kali terjadi di desa kami,’’ jelas Suwarni.
Sementara itu, Kapolres Bengkulu Tengah, AKBP. Dedi Wahyudi, S.Sos, S.Ik, M.H, M.Ik melalui Kapolsek Karang Tinggi, Iptu. Heri Stevanus mengatakan, dalam dugaan kasus tersebut saat ini pihaknya masih melakukan tahap penyelidikan. ‘’Sekarang sudah di tahap penyelidikan untuk kasus ini,’’ pungkas Heri.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Sepeda Motor Jenis Honda Beat Milik Warga Bengkulu Tengah Digasak Maling
Sekadar mengulas, pada Sabtu, 16 Maret 2024 jelang waktu berbuka puasa sekitar pukul 17.41 WIB, nasib apes dialami Suwarni, warga Desa Lagan Bungin Kecamatan Semidang Lagan Kabupaten Bengkulu Tengah. Hewan ternak sapi miliknya ditemukan tergeletak mati diduga diracuni oknum tak bertanggungjawab. Sapi tersebut ditemukan di hutan tidak jauh dari pemukiman Desa Lagan Bungin dengan keadaan mulut berbuih. Nahasnya, terlihat pula anak sapi terkena jerat di bagian kaki sebelah kanan.
BACA JUGA:Anggarkan Rp 19 Miliar, ASN Bengkulu Tengah Bakal Terima THR dan Gaji 13 Pada Bulan Ini
Informasi yang dihimpun, pada Sabtu pagi hingga siang, sapi tersebut masih dilihat oleh masyarakat sekitar sedang memakan rumput di belakang rumah. Setelah mendekati sore hari, pada saat pemilik hendak mencari dan membawa ke kandang, mendapati keadaan sapi dengan mulut berbuih dan anak yang terkena jerat.(one)